Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Untuk upaya memastikan kehandalan operasional dalam melayani kebutuhan energi masyarakat, Executive General Manager PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Alexander Susilo, didampingi tim manajemen Patra Niaga Kalimantan melakukan kegiatan “Management Walkthrough” di Fuel Terminal Pulang Pisau dan Aviation Fuel Terminal Tjilik Riwut pada Selasa (19/3).
“Kegiatan Management Walkthrough rutin dilakukan oleh Pertamina Patra Niaga di seluruh unit operasi kami termasuk lembaga penyalur seperti SPBU, agen dan pangkalan LPG. Hal ini dilakukan karena resiko operasi Pertamina sangat tinggi berkaitan dengan barang mudah terbakar sehingga dibutuhkan pemantauan rutin oleh manajemen agar pelayanan kepada masyarakat menjadi optimal,” ungkap Alexander.
Baca Juga : Kabar Baik, Pertamina Turunkan Harga BBM di Awal Tahun
Dijelaskannya,Selain memastikan kehandalan operasional, kegiatan penelusuran oleh manajemen Pertamina Patra Niaga Kalimantan ini bertujuan untuk meningkatkan moral pekerja terutama di unit operasi yang cukup jauh dari perkotaan seperti Pulang Pisau untuk selalu memberikan pelayanan prima kepada konsumen.
Terpiasah, Area Manager Communication, Relations dan CSR Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Arya Yusa Dwicandra, menyampaikan bahwa untuk wilayah Kalimantan Tengah, Pertamina memiliki beberapa unit operasi seperti Integrated Terminal Sampit, Fuel Terminal (FT) Pulang Pisau, Fuel Terminal Pangkalan Bun dan Aviation Fuel Terminal Tjilik Riwut.
“Untuk produk BBM dan LPG kepada masyarakat didistribusikan melalui 134 unit SPBU, 129 unit Pertashop dan lebih dari 2.800 pangkalan LPG di Kalimantan Tengah. Seluruh unit operasi dan lembaga penyalur tersebut dipastikan aman dan siap melayani kebutuhan masyarakat terutama di Kalimantan Tengah,” ujar Arya.
Baca Juga : Pertamina Uji Cobakan Transaksi Subsidi Tepat Elpiji 3 kg Subsidi di 8 Kabupaten Kalteng
Pertamina Patra Niaga senantiasa berkomitmen memastikan pelayanan kebutuhan energi kepada masyarakat terpenuhi selama Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H salah satunya dengan membuka posko Satgas RAFI (Ramadhan & Idul Fitri) pada 25 Maret hingga 21 April 2024.
“Kami juga membuka layanan kontak Pertamina 135 serta aplikasi My Pertamina yang akan membantu konsumen untuk memudahkan mendapatkan produk Pertamina seperti BBM dan LPG. Pertamina memastikan dengan jalur-jalur komunikasi tersebut dapat memberikan layanan prima kepada masyarakat,” pungkas Arya. [Red]
Discussion about this post