kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Kalangan legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan mendorong Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Seruyan untuk mengoptimalkan tugas tenaga Penyuluh Pertanian.
Anggota DPRD Seruyan, Bejo Riyanto mengatakan, dengan mengoptimalkan tugas dan fungsi dari tenaga penyuluh pertanian di lapangan, diharapkan dapat membantu mengatasi setiap permasalahan para petani.
“Peran mereka harus terus dioptimalkan, karena mereka dapat memberikan pemahaman atau pengetahuan tentang tata cara bertani secara baik dan benar kepada para petani kita, “ ungkapnya.
Baca Juga : Fraksi Kedesa, DPRD Seruyan Usulkan Beberapa Program Tahun 2022
Pihaknya terus mendorong DKPP Seruyan, untuk mengoptimalkan peran tenaga penyuluh petani agar petani di Seruyan dapat terbantu setiap permasalahannya, selain itu juga dapat memberikan edukasi terkait bercocok tanam.
Politisi PAN ini menambahkan, dengan maksimalnya peran tenaga penyuluh, diharapkan hasil panen akan meningkat dan dapat mewujudkan Kabupaten Seruyan sebagai daerah lumbung padi.
Baca Juga : Ketua DPRD Seruyan Berikan Dukungan Untuk UMKM
”Semoga dengan peran maksimal tenaga penyuluh pertanian, para petani kita akan lebih produktif dan hasil panen meningkat,” tandasnya. [Red]
Discussion about this post