Kaltengtoday.com, Kuala Kurun – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas terus memaksimalkan dalam penyelenggaraan setiap program pembangunan tentunya mengacu pada ketentuan, jenis dan mutu pelayanan atau standar pelayanan maksimal.
Bupati Gunung Mas Jaya S Monong ketika meresmikan IPA PDAM itu mengatakan, pelayanan yang maksimal yang dimaksudkan itu, salah satunya pemenuhan kebutuhan pokok air minum masyarakat di kehidupan sehari-hari.
Baca Juga : Tingkatkan Inovasi Dalam Pelayanan Publik
“Dalam hal ini kami Pemerintah Kabupaten Gunung Mas senantiasa mengupayakan pelayanan dasar yang sangat dibutuhkan seluruh masyarakat Kabupaten Gunung Mas,” kata Jaya, Selasa (12/12/2023).
Baca Juga : Kinerja BUMD Air Minum, PDAM Pulang Pisau Raih Predikat Sehat
Ia menambahkan, melalui setiap kegiatan, program dan kebijakan pembangunan, selalu bertujuan memenuhi kebutuhan dan pelayanan kepada masyarakat. Termasuk penyediaan akan air bersih, air minum yang merupakan bagian penyelenggaraan prasarana dan sarana permukiman.
“Tentunya pemenuhan dan penyediaan air bersih juga menjadi salah satu tanggung jawab kita, pemerintah daerah,” timpalnya. [Red]
Discussion about this post