kaltengtoday.com, Palangka Raya – Warga Jalan Nagasari, Gang Tumon Agantang, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, dibuat geger dengan penemuan seorang pemuda berinisial DI (30) yang nekat mengakhiri hidup dengan gantung diri, Kamis (28/7/2022) malam.
Kanit I SPKT Polresta Palangka Raya, Ipda Agus Setiyawan, membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Dikatakannya, kejadian bermula pada saat pihaknya menerima informasi dari masyarakat yang melaporkan adanya warga yang gantung diri.
“Awalnya kita menerima informasi dari masyarakat dan langsung kita periksa ke lokasi. Ternyata benar ada warga yang meninggal diduga akibat gantung diri,” katanya.
Baca Juga :Astaga, Seorang Istri di Pulang Pisau Ditemukan Gantung Diri Usai Minta Dibelikan Es
Jasad korban pertama kali ditemukan oleh NF (23) yang merupakan adik kandungnya pada saat dirinya pulang bekerja.
Pada saat ditemukan, korban telah dalam kondisi tergantung dengan kain yang diikat di langit-langit bagian belakang rumah korban.
“Jadi waktu adiknya ini pulang dan mencari kakaknya, ternyata korban sudah dalam kondisi meninggal dunia tergantung menggunakan kain di belakang rumah,” ucapnya.

Lebih lanjut dijelaskan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap apa yang menjadi motif korban nekat melakukan gantung diri.
Namun berdasarkan keterangan adik korban, yang bersangkutan pada pagi harinya sempat membangunkan adiknya untuk berangkat kerja.
Baca Juga : Â Kasus Gantung Diri di Kabupaten Katingan Tinggi
“Untuk sementara kita masih melakukan proses penyelidikan serta olah TKP untuk mengungkap apa yang menjadi motif korban nekat gantung diri,” ujarnya.
Kemudian jasad korban dievakuasi oleh Tim Emergency Response Palangka Raya (ERP) bersama Polresta Palangka Raya dan Polda Kalteng ke RSUD dr. Doris Sylvanus, untuk dilakukan visum.[Red]
DISCLAIMER: Berita atau artikel ini tidak bertujuan menginspirasi tindakan bunuh diri. Pembaca yang merasa memerlukan layanan konsultasi masalah kejiwaan, terlebih pernah terbersit keinginan melakukan percobaan bunuh diri, jangan ragu bercerita, konsultasi atau memeriksakan diri ke psikiater di rumah sakit yang memiliki fasilitas layanan kesehatan jiwa. Berbagai saluran telah tersedia bagi pembaca untuk menghindari tindakan bunuh diri. Misalnya Tim Pijar Psikologi melalui https://pijarpsikologi.org/konsulgratis |
Discussion about this post