Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Wakil Ketua III DPRD Kalteng Faridawaty Darland Atjeh kembali mengimbau seluruh elemen masyarakat untuk dapat terus menjaga toleransi dan keberagaman. Apalagi di tahun politik seperti saat ini, sudah menjadi keharusan bersama-sama menjaga kondusifitas.
Menurut Faridawaty, toleransi dan keberagaman merupakan modal utama dalam kemajuan. Sehingga rasa aman dan nyaman dapat terus dirasakan seluruh masyarakat.
“Toleransi dan keberagaman merupakan aset berharga yang harus dapat terus kita jaga dan perkuat dalam lingkungan bermasyarakat maupun kehidupan. Ini penting,” kata Faridawaty, Rabu (4/10/2023).
Baca Juga :Â DPRD Minta Lurah Pelajari Tupoksi
Ketua DPW Partai NasDem Kalteng ini meyakini masyarakat akan dapat mengimplementasikan kehidupan dengan toleransi yang tinggi. Sebab sudah terbukti bahwa kehidupan sosial masyarakat di Kalteng semuanya terjaga dengan baik.Namun, terlepas dari itu tetap diperlukan upaya melalui pendidikan guna mendorong pemahaman itu.
“Karena melalui pendidikan akan dapat membantu mengurangi stereotip dan prasangka. Ini tentu menjadi tugas bersama dalam mengimplementasikannya. Toleransi harus dapat dikenalkan dari semenjak dini,” tutupnya. [Red]
Discussion about this post