kaltengtoday.com, – Kasongan – Anggota DPRD Kabupaten Katingan Budy Hermanto mengatakan, masyarakat di wilayah Selatan Kabupaten Katingan menghadapi persoalan di bidang kesehatan dan pendidikan.
” Ada hal yang mengagetkan ketika kita datang menyapa masyarakat atau konstituen di wilayah daerah pemilihan dua,” Ungkapnya, Senin (6/5/2022).
Menurutnya, memang persoalan mendasar yang dihadapi seringkali menyangkut kesehatan dan pendidikan. Apalagi jalan yang menghubungkan antara Kamipang dan Kecamatan Mendawai masih belum terhubung.
Baca juga :Â Komisi Irigasi Kabupaten Katingan Dibentuk
” Ada empat kecamatan diwilayah dapil dua seperti Kecamatan Mendawai Katingan Kuala, Kamipang dan Tasik Payawan, ” Sebutnya.
Kendala ketersediaan infrastruktur yang belum memadai ini yang berdampak kepada penempatan tenaga pendidik dan kesehatan yang ingin bertugas. Misalnya persoalan dan kelurahan dari warga Kecamatan Kamipang yang memberikan perhatian dan miris.
Ia menjelaskan, ada salah satu desa di Kecamatan Kamipang yang mempunyai tenaga kesehatan. Namun, masyarakat justru tidak mau berobat.
Baca juga :Â DPRD Katingan Lakukan Kunjungan ke DPRD Seruyan
” Dari pengaduan yang diterima. Tarif yang dibebankan untuk berobat cukup besar. Sehingga, warga enggan dan tidak mau berobat ke tenaga kesehatan tersebut, ” Bebernya.
Ternyata, masih ditemukan oknum nakes disalah satu desa yang tidak mau membantu warga yang sedang sakit. Padahal, saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19 karena warga sangat membutuhkan pelayanan kesehatan. [Red]
Discussion about this post