kaltengtoday.com – Inisiatif yang dilakukan oleh sejumlah guru di SMPN 1 Palangka Raya, Kalteng ini patut untuk ditiru.
Dibalik mahal dan langkanya masker di Palangka Raya karena dampak COVID 19, sejumlah guru berinisiatif membagikan masker untuk anak didiknya secara gratis.

Jumlah yang dibagikan tak tanggung-tanggung mencapai 840 lembar masker sesuai dengan jumlah siswa yang ada disekolah yang terletak dibilangan Jalan A. Yani Palangka Raya itu.
Tak hanya itu, para pendidik ini juga melakukan edukasi yakni sosialisasi langkah langkah untuk mencuci tangan.
Saat pembagian masker yang dilakukan dilapangan sekolah, nampak para siswa sangat antusias mengambil ‘jatah’ masker mereka secara tertib.

Kepala Sekolah SMPN 1 Palangka Raya Erdiningsih mengatakan, pembagian masker ini adalah untuk mencegah merebaknya virus Corona terhadap anak didik mereka.
“Selain itu kita juga meminta kepada anak didiknya untuk kurangi aktivitas luar rumah dan bersentuhan langsung untuk hindari virus Corona,”ujarnya, selasa (16/3/2020).
Diakuinya, karena dampak COVID 19 ini terpaksa pihak sekolah harus memangkas jam belajar siswa disekolah.
“Jika saat normal masuk sekolah pukul 06.45 wib dan pulang pukul 15.00 wib, sekarang berubah jadi masuk pukul 07.00 wib dan pulang pukul 13.39 wib,”jelasnya.
Dhann-KT
Discussion about this post