Kalteng Today – Sampit, – Anggota Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur (Kotim), M. Kurniawan Anwar mengapresiasi sikap dan langkah dari sejumlah perusahaan besar swasta (PBS) yang memiliki kepedulian untuk memperbaiki ruas jalan lingkar selatan.
“Bantuan dari sejumlah pihak dalam menangani perbaikan jalan lingkar selatan patut diapresiasi karena memiliki kepedulian terhadap kondisi dan situasi di daerah,” kata Kurniawan, Selasa (6/4/2021) kepada kaltengtoday.com di Sampit.
Menurutnya, kondisi ruas jalan yang semakin rusak parah jika menunggu proyek pemerintah berjalan maka akan memakan waktu yang cukup lama baru bisa berjalan sehingga sudah sangat tepat kepedulian pengusaha terhadap perbaikan ruas jalan tersebut .
“Supaya ruas jalan itu bisa fungsional, maka sudah sangat baik saling bahu membahu antara pemerintah dan pihak perusahaan swasta dalam memperbaiki kerusakan jalan yang juga menjadi urat nadi perekonomian daerah,” ungkap Kurniawan.
Dengan begitu kata politisi Partai Amanat Nasional ini angkutan tidak perlu masuk lewat jalan dalam Kota Sampit itu sendiri.
“Terpenting fungsional dulu, entah dengan teknis timbunan agregat. Karena hal semacam ini sudah sejak awal kita arahkan perusahaan besar angkutan hendaknya berkoordinasi atau di bawah konsorsium untuk membantu penanganan sementara untuk ruas jalan tersebut,” tegasnya.
Dia menegaskan jika kepedulian dari pihak perusahaan dan pengusaha ini hendaknya bisa jadi contoh bagi perusahaan lain.
Karena yang memanfaatkan jalan itu juga adalah bagian dari dunia usaha, sehingga sangat dibutuhkan kepedulian untuk pembangunan ruas jalan itu sendiri.
Sementara itu terpisah, Plt Asisten II Setda Kotim Alang Arianto, mengungkapkan dari total dana yang dibutuhkan sebesar Rp 3,5 miliar, yang terkumpul dari gotong royong pihak perusahaan dan BUMN serta Organda di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), untuk perbaikan Jalan Lingkar Selatan, baru sekitar Rp 1,5 miliar.
“Yang sudah terkumpul, hanya sekitar Rp 1,5 miliar dari kebutuhan anggaran perbaikan Rp. 3,5 Miliar,” ungkap Alang di Sampit.
Baca Juga : H. Hairis Salamad Dilantik Jadi Waket II DPRD Kotim
Meskipun begitu, pihaknya akan mengerjakan dengan jumlah material yang dibeli dengan dana yang terkumpul. Dengan harapan dapat menambal sejumlah jalan yang mengalami kerusakan parah di Lingkar Selatan.
“Kami gunakan seadanya dulu, dan nantinya kalau sudah selesai pengerjaan dengan jumlah material yang dibelikan menggunakan sekitar Rp 1,5 miliar tersebut,” demikian Alang. [Red]
Discussion about this post