Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah (Kakanwil Kemenag Kalteng), H Noor Fahmi mengucapkan selamat atas gedung baru Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Pulang Pisau (Pulpis).
Ucapan selamat dari Kakanwil disampaikan saat acara Grand Opening Penggunaan Gedung Baru MIN 3 Pulpis yang dilaksanakan di Bahaur Hilir, Kecamatan Kahayan Kuala, Kabupaten Pulang Pisau, Senin (25/09/2023).
Peluncuran gedung baru ditandai dengan pemotongan pita oleh Kakanwil Kemenag Kalteng H Noor Fahmi, disaksikan Kepala Kantor Kemenag Pulpis H Amruddin beserta jajaran, Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Kalteng Yanuar Seto Nugroho, Camat Kahayan Kuala H Daulay beserta unsur Muspida, pimpinan MUI, Kabid Penmad diwakili Ketua Tim Kerja Sarpras Madrasah Hermansyah, dan para kepala madrasah dan kepala KUA se-Pulpis.
Baca Juga : Â Kakanwil Kemenag Kalteng Bersilaturahmi ke Barsel
Dalam rilis yang dikeluarkan pihak Kanwil Kemenag Kalteng, H Noor Fahmi mengungkapkan gedung baru MIN 3 Pulpis ini merupakan salah satu dari beberapa madrasah negeri di Kalteng yang mendapat bantuan dari BPPW PUPR.
“Sekarang warga madrasah tinggal memanfaatkan dan memelihara prasarana ini,” kata dia.
Selain prasarana yang representatif, pihaknya menuturkan kualitas pendidikan juga ditentukan oleh pendidik dan sistem pembelajarannya. Karena itu Kakanwil minta pengelola madrasah memikirkan bagi kemajuan pendidikan di lembaga tersebut.
Dia meminta untuk pengelola madrasah berinovasi, memperlihatkan eksistensi madrasah di mata masyarakat dan terlebih sebagai sekolah yang bercirikan agama Islam, madrasah hendaknya menonjolkan pendidikan Islamnya seperti misalnya program tahfiz dan lain-lain.
Kelebihan-kelebihan itu kata Kakanwil, hendaknya dipublikasikan ke media agar masyarakat tahu. Disinilah perlunya penguatan kehumasan pada madrasah sebagai salah satu upaya transformasi digital yang menjadi prioritas Kementerian Agama.
Baca Juga : Â Maksimalkan Proses Pemutakhiran DPB, KPU Kalteng Jalin MoU Bersama Kemenag
“Jangan justru aparatur madrasah memposting berita politik di tengah tahun politik ini, saya tidak setuju itu, karena ASN harus netral, jangan tersangkut politik praktis,” ujarnya
Dipercaya menerima bantuan pemerintah, harapannya MIN 3 Pulpis dapat membuktikan diri sebagai madrasah unggul dengan capaian prestasinya baik akademik maupun non akademik.
“Penunjukan proyek ini ditentukan sendiri oleh PUPR berdasarkan analisis mereka, Kemenag hanya mengusulkan madrasahnya,” terangnya.
Sementara Kakankemenag Pulpis H Amruddin mengatakan peluncuran ini sebagai bentuk rasa syukur atas gedung baru yang sudah diserahterimakan pada 12 Juli 2023 dengan masa pemeliharaan hingga 12 Januari 2024.
Dirinya bersyukur di Tahun 2023 ini, Kab Pulpis mendapat bantuan rehabilitasi dan renovasi prasarana madrasah dari Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Balai Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kalteng.
Baca Juga : Â Kemenag Bartim dan RSUD Tamiang Layang Jalin Kerjasama Pemberian Bimbingan Rohani Bagi Pasien Kritis
Dengan gedung yang baru dan megah ini, dia yakin akan menjadi daya tarik bagi madrasah dan memberikan semangat dalam kegiatan belajar-mengajar. Harapan pihaknya, gedung baru ini bisa menunjang kegiatan belajar-mengajar warga MIN 3 dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan mencetak generasi unggul dan berakhlak mulia.
Kepala MIN 3 Pulpis, Masriana menyampaikan gedung baru MIN 3 Pulpis ini terdiri dari 10 ruang belajar, 1 ruang guru, 1 perpustakaan, 4 toilet guru, 8 toilet siswa, sehingga seluruhnya ada 24 ruangan.Diharapkan gedung baru tersebut dapat memfasilitasi kegiatan belajar-mengajar warga MIN 3 Pulpis yang saat ini terdiri dari 27 orang pendidik 27 (8 PNS, 4 PPPK, 13 PPNPN), 3 orang tenaga kependidikan dan 222 peserta didik. “Terima Kasih kepada semua pihak yang terlibat dan ikut mendukung proses pembangunan proyek rehabilitasi dan renovasi prasarana berupa gedung baru MIN 2 Pulpis, khususnya BPPW PUPR Kalteng,” tutupnya.[Red]
Discussion about this post