Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Puluhan massa yang tergabung di dalam koalisi Gerakan Cipayung Plus yang menamai diri Bersama Bangkal (Sangkal) melakukan demonstrasi di Depan Polda Kalimantan Tengah, Kamis(12/10).
Aksi itu terjadi atas konflik yang terjadi di desa Bangkal, Kabupaten Seruyan, yang mengakibatkan satu Masyarakat yang memperjuangkan hak mereka menjadi korban tewas tertembak di bagian dada.
Dalam berlangsungnya unjuk rasa sempat terjadi bersitegang dengan aparat kepolisian setelah para demonstran memaksa untuk memasang spanduk yang bertuliskan “Copot Kapolda Kalteng” di pagar pintu masuk Polda Kalteng, akibat tidak adanya Kapolda di tempat.
Aparat keamanan menghalangi massa aksi untuk melakukan hal tersebut. Karena itu, tampak seluruh demonstran memutuskan untuk melakukan negosiasi dengan pihak aparat yang melakukan penjagaan.
Baca Juga : Lebih 1000 Jiwa Masih Dalam Pengungsian Pasca Kericuhan PT HMBP 1 Desa Bangkal
Negosiasi berjalan cukup lama, sehingga pihak demonstran kecewa dan kembali memanas, mereka menuntut untuk segera dipasangnya spanduk di Depan pintu masuk Polda Kalteng.
Melihat semakin hal ini, perwakilan lembaga-lembaga Cipayung Mengeluarkan Statemen dan Memberikan Rapot Merah atas Kinerja Kapolda Kalteng.
Rapot Merah ini diserahkan oleh Ketua Cabang GMKI Palangka Raya, Nadi Kodun bersama rekan-rekan Ketua-ketua Lembaga dan diterima oleh Kapolres Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H.
Ketika diserahkannya Rapot Merah Kepada Kapolres Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H.
Nadi Kodun Ketua Cabang GMKI Palangka Raya, Mengatakan bahwasanya Rapot Merah ini adalah sikap Bobroknya Kapolda Kalteng.
Baca Juga : Wujudkan Situasi Kondusif, Kapolres Seruyan Turun Langsung Patroli di PT HMBP
Di tempat yang sama, Juru Bicara Aksi, Bung Agus menyayangkan Ketika hadiran Kapolda untuk menemui massa Aksi.
“Kami Gerakan Cipayung Plus SANGKAL (Bersama Bangkal), jelas kecewa dan kami mendesak Kapolda Kalteng dan Kapolres Seruyan Dicopot Dari Jabatannya,” Pungkas Jubir Aksi.
Untuk diketahui, Gerakan Cipayung Plus Sangkal ( Bersama Bangkal ) terdiri dari GMKI, PMKRI, KMHDI, IMM, GMNI, LMND dan KAMMI.[Red]
Discussion about this post