kaltengtoday.com, Kuala Kurun – Sudah beberapa bulan dilakukanya perbaikan ruas jalan Kurun-Palangka Raya oleh Perusahaan Besar Swasta (PBS) berkaitan dengan hal itu pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Gunung Mas (Gumas) menghimbau Pemerintah kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) untuk penanganan ruas jalan kuala Kurun- Palangka Raya yang ada di wilayah Kabupaten Gumas khusunya di Bumi Habangkalan Penyang Karuhei Tatau.
“Apabila dilakukan penanganan di ruas jalan Kurun- Palangka itu, kami dari pihak DPRD Gumas sangat mendukung sekali. Mengingat jalan itu sangat rusak sekali yang berbagai macam kendaraan semua melintasi jalan itu,” ucap Anggota DPRD Gumas Polie L Mihing , senin (7/2).
Kendati begitu, kata dia, walaupun diperbaiki pemerintah juga harus melakukan sosialisasi terkait penanganan jalan tersebut agar petugas yang memperbaiki jalan tetap diawasi oleh pihak yang menangani ruas jalan Kurun-Palangka.
Baca Juga : DPRD Gumas Minta Pemprov Kalteng Tindak PBS Tidak Sesuai AMDAL
“pertama-tama alangkah baiknya kami harapkan, kalau bisa harus ada sosialisasi ke masyarakat sekitar, kemudian jalan alternatifnya harus ada dilakukan, sehingga arus lalulintas tetap seperti biasa,” kata dia.
Sementara itu, Kepala DPU Baryen mengungkapkan, akan melakukan sosialisasi diruas jalan Kurun-Palangka, sebelum melakukan penanganan jalan tersebut, supaya tau seperti apa kerusakan jalan tersebut. karena perlu kehati-hatian dalam penanganannya.
Baca Juga : Kinerja KONI Dibahas Tiga Fraksi Pendukung DPRD Gumas
“Kami berharap pak Camat dan pihak PDAM di beberapa waktu lalu sudah meninjau ke lokasi jalan tersebut melihat seperti apa kondisi dilapangan. Sehingga kami melakukan sosialisasi terlebih dahulu,” pungkasnya Baryen. [Red]
Discussion about this post