Kaltengtoday.com, Entertainment – Series original Netflix asal Korea Selatan kembali berjaya. Setelah D.P, baru-baru ini penikmat film yang bahkan bukan penggemar tayangan asal Negeri Ginseng sekalipun, ikut dibuat terbawa suasana dan euforia dari keseruan series berjudul Squid Game.
Squid Game
Pembaca pasti masih ingat, kalau beberapa waktu lalu KaltengToday pernah merekomendasikan Squid Game buat masuk ke jajaran series yang wajib ditunggu dari Korea dan akan tayang di bulan September.
Persis seperti D.P, sebanyak sembilan episode yang dimiliki Squid Game langsung dirilis secara bersamaan. Jadi, penonton gak perlu menunggu setiap satu minggu sekali buat bisa menyaksikan episode tiap episode dari tontonan bergenre thriller sekaligus survival ini, alias bisa langsung ditonton sampai tamat hanya dalam waktu sehari sebagai tontonan di akhir pekan.
Seperti yang bisa diduga, Squid Game nyatanya berhasil mendulang kesuksesan berkat jalan cerita menantang yang memang selalu dinantikan sama para penikmat film termasuk di Indonesia sendiri.
Di media sosial khususnya twitter dan Instagram, banyak netizen yang mengungkap review memuaskan dari series yang dibintangi oleh Wi Ha Joon, Lee Jung Jae, Park Hae Soo, Jung Ho Yeon, dan Heo Sung Tae ini.
Kepopuleran series Squid Game tentu bukan tanpa alasan, karena sejak pertama kali diumumkan, Netflix udah memberi bocoran berupa trailer yang mengundang rasa penasaran dari berbagai adegan ‘berdarah-darah’.
Baca Juga : 7 Film Bertahan Hidup Terbaik Yang Sukses Bikin Jantungan
Sedikit bocoran, Squid Game menceritakan tentang orang-orang putus asa yang berasal dari berbagai latar belakang kehidupan yang suram dan akhirnya memertaruhkan nyawa buat mengikuti survival game demi meraih hadiah uang tunai bernilai fantastis.
Awalnya dikira permainan biasa, tapi ternyata nyawa yang jadi taruhannya sewaktu berpartisipasi. Gak berhenti sampai di situ, nyatanya masih ada sejumlah plot twist yang terungkap baik di pertengahan maupun akhir film dan sukses bikin para penonton semakin ‘geregetan’.
Fakta terbesarnya terungkap, kalau Squid Game ternyata adalah suatu permainan yang dibuat oleh sekelompok orang tertentu hanya demi tujuan kesenangan semata. Iya, orang-orang yang dimaksud di sini adalah orang kaya yang ternyata merasa terhibur dengan permainan yang melibatkan kematian, sadis tapi nyatanya film dengan jalan cerita seperti ini yang selalu berhasil menarik banyak penonton.
Terbukti bukan cuma Squid Game, sebelumnya juga banyak film dengan genre serupa yang berhasil mendapat perhatian besar dan banyak disukai sampai saat ini. Barangkali kalian termasuk salah satu orang yang suka dengan film bergenre survival, ada dua series dan film dengan genre serupa yang mungkin belum sempat ditonton.
Alice in Borderland
Bukan berasal dari Korea Selatan tapi sama-sama bisa disaksikan di Netflix, Alice in Borderland merupakan series bergenre survival yang berasal dari Jepang dan masih terbilang baru.
Perilisan dan episode pertamanya sendiri berlangsung di tanggal 10 Desember tahun 2020 kemarin. Series yang terdiri dari delapan episode ini menceritakan tentang seorang gamer tanpa tujuan dan dua orang temannya yang terdampar di dunai paralel Tokyo.
Baca Juga : 3 Drama Korea Populer dengan Biaya Produksi Tertinggi (Bagian 3)
Di sana, mereka dipaksa bertanding bersama sejumlah orang lainnya dalam serangkaian permainan sadis supaya bisa bertahan hidup. Series ini dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris ternama Jepang seperti Kento Yamazaki, Tao Tsuchiya, dan Nijiro Murakami.
The Hunger Games
Bukan dari Asia, tontonan satu ini berasal dari produksi Hollywood. Bentuknya pun bukan series melainkan film yang dibagi ke dalam bentuk trilogi. Nyatanya, film ini juga merupakan bentuk adaptasi dari buku berjudul sama karangan Suzanne Collins.
Terdiri dari tiga bagian yaitu The Hunger Games (2012), The Hunger Games: Catching Fire (2013), The Hunger Games: Mockingjay Pt. I (2014), dan The Hunger Games: Mockingjay Pt. II (2015).
Film yang mendapuk Jennifer Lawrence dan Josh Hutcherson sebagai pemeran utama ini menceritakan soal kisah fiksi dari masyarakat yang wilayahnya dibagi berdasarkan distrik. Pemimpin mereka membuat permainan rutin setiap tahun yang mengharuskan setiap distrik mengirimkan perwakilan rakyatnya buat mengikuti permainan bernama “The Hunger Games”.
Sesuai namanya, permainan tersebut bakal mengadu setiap peserta buat bertahan hidup di sebuah simulasi arena yang menegangkan dan masing-masing dari mereka harus saling membunuh satu sama lain, karena pemain yang berhasil hidup sampai akhir akan jadi pemenang dan membawa kemakmuran buat distriknya sampai satu tahun ke depan, sedangkan distrik perwakilan yang kalah bakal hidup dalam kemiskinan.
Baca Juga : Catat! Ini 3 Drama Korea Terbaru di Netflix yang Wajib Ditonton
Menegangkan sekaligus mengundang rasa penasaran, di antara Squid Game, Alice in Borderland, dan The Hunger Games, series dan film mana yang udah atau belum kalian tonton? [Red]
Discussion about this post