Kaltengtoday.com, Kuala Pembuang – Bupati Seruyan, Yulhaidir menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Turnamen Bulu Tangkis Bank Kalteng di Pembuang Hulu, Kecamatan Hanau.
Baca juga :Â Yulhaidir Lakukan Silaturahmi Bersama Mahasiswa Seruyan di Malang
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, selain sebagai rangkaian Hut Bank Kalteng, dari kegiatan ini, diharapkan dapat lebih memasyarakatkan olahraga bulu tangkis, ” katanya, di sela menyerahkan hadiah kepada pemenang, Sabtu (19/11/2022)
Turnamen yang digelar di Gedung Olahraga Pembuang Hulu itu, diharapkan bisa terselenggara setiap tahun. “Dengan penyelenggaraan secara rutin, maka diharapkan akan dapat menjaring atlet atlet muda berbakat yang dapat mengikuti kegiatan turnamen di berbagai daerah nantinya,” ujarnya.
Baca juga :Â Yulhadir Dukung Bupati Seruyan Open Race Spesial Hari Pahlawan
Selanjutnya, untuk mendukung pelaksanaan kegiatan olahraga, Pemkab Seruyan pada tahun anggaran 2023, mengalokasikan sebesar Rp. 300 juta untuk perbaikan GOR di Pembuang Hulu.
“Alokasi anggaran ini tidak lain sebagai upaya untuk memberikan dukungan dan kenyamanan bagi masyarakat melaksanakan kegiatan olahraga,” imbuh Yulhaidir. [Red]
Discussion about this post