Kalau di Jawa dan Madura ada Jembatan Suramadu, dan ada jembatan Ampera di Sumatera Selatan. Sekarang akan ada Jembatan Tumbang Samba Katingan di Kalimantan Tengah.
Yup, akhirnya setelah empat tahun ditunggu, jembatan terpanjang di Kalimantan Tengah akan segera beroperasi.
Buat pemuda pemudi yang mungkin sedang LDR-an antara Desa Telok dan Desa Samba Danum, sekarang gak perlu khawatir, karena jembatan cantik ini akan menghubungkan lokasi antar desa. Setidaknya akan mempercepat transportasi ketika buru-buru ingin bertemu.
Selamat, jadi para warga yang akan saling berkunjung atau berkebutuhan rutin melintas tidak perlu lagi pakai jasa kapal fery untuk menyebrangi sungai Katingan.
Jembatan yang juga dikenal sebagai “Bumi Tambun Bungai” ini dibangun sejak tahun 1996, dan akan menjadi jembatan terpanjang di Kalimantan Tengah dengan panjang 843,2 meter. Dilengkapi dengan jembatan penghubung dan jalan pendekat pada kedua sisi.
Selain mempercepat jalur transportasi, dengan adanya jalur cepat ini bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Karena bisa mempermudah pengangkutan logistik bagi para pengusaha perkebunan sawit, karet, maupun pertambangan.
Respon warga? Tentu saja menyambut positif adanya pembangunan jembatan ini. Karena pasti akan mempermudah pergerakan masyarakat dua kali lipat lebih baik dibanding sebelumnya. Khususnya geliat aktif warga utara Kabupaten Katingan yang kerap kali bolak balik ke Pasar Tumbang Samba bahkan sampai ke batas Kalimantan Barat.
Kalau jembatan ini sudah beroperasi, pastikan kamu tetap hati-hati dan waspada ketika melintasinya. Terutama bagi yang ingin berburu foto cantik atau sekadar sefie ria bareng teman-teman.
Jangan lupa perhatikan hal ini ketika ingin berfoto di Bumi Tambun Bungai ya!
- Jangan bersandar di tempat yang rentan rusak atau rapuh
- Berhati-hati saat selfie di tempat yang banyak kabel listrik
- Jangan mencoba mengambil foto jembatan saat mengemudi atau sambil berjalan
- Hindari berfoto di area yang banyak kendaraan bergerak cepat
- Sebelum ambil foto, pastikan areanya aman, dengan pijakan yang pas. Jangan di pinggir atau tempat curam, usahakan di ujung jembatan yang lebih sepi
Jembatan gantung yang cantik memang selalu menarik perhatian siapapun yang melintas. Tapi ingat, selain indah dan instagrammable, jembatan gantung itu juga memiliki risiko bahaya yang cukup besar. Terutama untuk orang-orang yang hanya sekadar menjadikan jembatan sebagai tempat hangout.
Baca Juga
Kurang Gerak, Kaum Milenial Rentan Mengalami Obesitas
6 Games Terbaik yang Bisa Dimainkan Agar Betah #Dirumahaja
Sebagai tambahan, selain di jembatan gantung, area ini juga berbahaya untuk dijadikan spot foto:
- Area air berarus deras
- Tempat berkumpulnya margasatwa atau hewan liar
- Foto di tebing gunung, apalagi tebing yang curam
- Rel kereta api
Pastikan tempat-tempat indah itu tidak menjadikan malapetaka untuk kita, jangan sampai karena saking senangnya punya tempat hangout baru justru malah membahayakan.[Red]
Discussion about this post