Kalteng Today – Palangka Raya, – Raihan Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya terkait dengan hasil penilaian dari Tim Direktorat III Koordinator Supervisi, KPK RI atas Monitoring Centre for Prevention (MCP) Korsupgah di seluruh Indonesia mendapat apresiasi dari DPRD Kalteng.
Menurut Wakil Ketua (Waket) III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh hal ini merupakan prestasi yang patut di apresiasi dan dipertahankan.
“Kami ucapkan selamat kepada Pemko Palangka Raya, karena telah dapat meraih dua penghargaan sekaligus dari KPK RI atas MCP Korsupgah, semoga dengan begitu kedepan bisa lebih baik lagi,” katanya kepada awak media melalui pesan WhatsApp, Senin (19/7).
Dalam hal ini, Srikandi Partai NasDem Kalteng ini mengungkapkan Pemko telah menduduki terbaik pertama atas semua kabupaten yang ada di Bumi Tambun Bungai dan berada di Peringkat 4 secara nasional.
Lebih lanjut, dirinya menerangkan hasil penilaian dari tim Dir III Korsup KPK RI tersebut dinilai berdasarkan jumlah penyelamatan keuangan daerah se Kalteng, dengan besaran Rp.52.647.836.283,- dan rata-rata MCP di Kalteng 28 persen.
“Sehingga mengantarkan Provinsi Kalteng sebagai salah satu dari lima wilayah di Indonesia yang capaian MCP Korsupgahnya di atas angka 25 persen, dan mengantarkan Kota Palangka Raya di posisi keempat nasional. Ini suatu prestasi yang membanggakan,” ungkap legislator yang berasal dari Dapil I Kalteng tersebut.
Baca Juga : Innalilahi! Satu Anggota DPRD Kotim Meninggal Dunia
Pihaknya berharap, prestasi yang telah diraih Pemko Palangka Raya tersebut dapat menjadi semangat dan motivasi bagi kabupaten atau daerah lain, sehingga tercipta pemerintahan yang semakin baik.
“Kami berharap prestasi-prestasi yang sudah diraih pertahankan. Sistem pemerintahan yang sudah baik dijaga dan terus ditingkatkan, bagi yang belum segera lakukan pembenahan. Dengan harapan kedepan, pemerintah 14 kabupaten maupun kota di Kalteng turut mendapatkan penghargaan,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post