Kalteng Today – Palangka Raya, – Direktorat Samapta Polda Kalimantan Tengah (Kalteng), melalui Tim Raimas Backbone berhasil mengamankan belasan remaja yang hendak melakukan tawuran di Taman Isen Mulang, Jalan Tjilik Riwut km 5, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Selasa (7/9/2021) malam.
Direktur Ditsamapta Polda Kalteng, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, melalui Danton Raimas Backbone, Ipda Dhearny A. G. Dachi mengatakan, sebelumnya pihaknya mendapatkan laporan dari warga sekitar terkait adanya aksi tawuran.
“Ketika tim turun langsung ke lapangan, benar kedua kelompok ini hendak melaksanakan tawuran,” katanya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, aksi tawuran ini diakibatkan adanya cekcok antara salah seorang remaja dari kedua kelompok tersebut.
Kemudian, kedua remaja yang mengalami cekcok di media sosial ini, mengajak teman-temannya untuk tawuran.
“Ketika diperiksa, penyebabnya karena ada saling singgung di media sosial antara kedua belah pihak, sehingga memutuskan untuk tawuran,” ucapnya.
Baca juga :Â Gegara Pacar Di Ganggu, 16 Pemuda Di Cokok Polisi Saat Mau Tawuran di Lapangan Golf
Saat ini, belasan remaja tersebut telah diamankan di Mako Samapta Polda Kalteng, untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Sementara untuk kedua orang yang saling cekcok di media sosial atau yang menjadi penyebab awal tawuran ini, berhasil melarikan diri,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post