kaltengtoday.com, Palangka Raya – Tim Emergency Response (ERP) Palangka Raya mengevakuasi ular Sawa sepanjang 4,5 meter yang masuk dalam kandang ayam warga, di Jalan Batu Suli, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Rabu (2/3/2022) sekitar pukul 00.50 WIB dini hari.
Ular dengan nama latin Malayopython Reticulatus tersebut, dievakuasi setelah adanya laporan dari masyarakat.
“Hari ini kita mengevakuasi ular Sawa sepanjang tiga meter yang meresahkan warga karena masuk ke dalam kandang ayam miliknya,” kata Ketua Tim ERP, Jean Steve Austen.
Dijelaskannya, sebelum dilakukan evakuasi ular tersebut telah membunuh ayam milik warga.
Bahkan, sebelumnya pemilik rumah juga mengaku kandang ayam miliknya kerap dimasuki ular dengan ukuran besar.
Baca Juga :Â Tim ERP Palangka Raya, Kembali Evakuasi Ular Sepanjang Satu Meter
“Sebelumnya kandang ayam pemilik rumah ini juga pernah didatangi ular sebanyak tiga kali,” ucapnya.
Lebih lanjut Jean mengatakan, seringnya ular masuk ke lingkungan rumah korban diduga akibat adanya ayam yang dipelihara pemilik rumah.
Baca Juga :Masuk Gudang Warga, Ular Sanca Berhasil Ditangkap
“Bisa jadi karena ada ayam ini, jadi ular-ular ini mencari makan di sini. Jadi kami sarankan untuk membersihkan kandang ayam dengan cara menyemprotkan cairan berbahan karbol,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post