Kaltengtoday – Sampit. – Satres Narkoba Polres Kotim berhasil mengamankan resedivis narkoba bernisial BP (46) pada Senin, 7 Juni 2021 sekitar pukul 20.30 WIB.
Pria ini ditangkap di Jalan Cilik Riwut Km.3,5 Rt.040 Rw. 007 Kelurahan Baamang Tengah Kecamatan Baamang Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur Provinsi Kalimantan Tengah.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin melalui Kasatnarkoba AKP Syaifullah mengatakan penangkapan pelaku berdasarkan laporan masyarakat. Kemudian petugasnya melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku, Jelasnya, Selasa (7/6).
Barang bukti yang berhasil diamankan 3 (tiga) bungkus plastik klip berisikan barang yang diduga narkotika golongan I bukan tanaman jenis sabu dengan berat kotor keseluruhan 5,13 (lima koma tiga belas) gram, 1 (satu) buah timbangan digital warna hitam, 1 (satu) buah potongan sedotan, Ungkapnya.
Baca Juga : Bawa Sabu, Pria Ini Ditangkap di Perkebunan Sawit
Kemudian, 1 (satu) pack plastik klip, 1 (satu) buah botol plastik warna putih, 1 (satu) Buah Handphone merk Oppo warna hitam, uang tunai Rp 700 ribu.
Barang yang ditemukan tersebut dan diakui adalah milik pelaku sendiri. Kemudian barang bukti dan pelaku diamankan ke Polres Kotim untuk proses sidik lanjut. Pasal yang di sangkakan terhadap Pasal 114 ayat (1) dan atau Pasal 112 ayat (1) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.[Red]
Discussion about this post