Kaltengtoday.com – Tamiang Layang – Mengisi bulan suci Ramadhan, yang idealnya diisi dengan hal -hal bermanfaat dan mendatangkan pahala, sejumlah sekolah di Kabupaten Barito Timur mengadakan program pesantren kilat bagi para siswanya.
SMAN 1 Ampah di Kecamatan Dusun Tengah, misalnya. Meski sebenarnya, kegiatan pesantren kilat sudah dilakukan sejak beberapa tahun lalu di sekolah ini.
Baca juga :Â PC NU Bartim Akan Gelar Vaksinasi Bersama Polres Bartim
“Meski sederhana pelaksanaannya, yang penting tetap kita lakukan,” ujar Hairil, salah satu pengajar, tadi (Jumat, 29/4).
Sementara SMAN 1 Tamiang Layang, Kecamatan Dusun Timur, juga melaksanakannya kegiatan tersebut. Seperti yang dikatakan oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Tamiang Layang, Istiqomah SPd, mereka menggelar pesantren kilat juga berdasarkan instruksi dari Dinas Pendidikan Prov Kalteng
” Yang kami maksud adalah adanya Surat Edaran Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah No.: 421/0852/Disidik/Ia/ 2022 tentang Implementasi Penguatan Pendidikan Karakter di Bulan Ramadhan 1443 H,” jelas Isti kepada media.
Baca juga :Â 84 Siswa-siswi se-Bartim Ikuti Seleksi Paskibraka Tk Kabupaten
Masih dikatakan olehnya, jika pendidikan karakter alias character education, sangat erat kaitannya dengan sistem pendidikan moral
“Tujuannya adalah melatih serta membentuk kemampuan tiap individu secara kontinyu, supaya menuju ke hidup yang lebih baik lagi,” paparnya lebih lanjut. [Red]
Discussion about this post