Kalteng Today – Entertainment, – Ada kalanya kita lebih menikmati menonton film yang ringan dan tidak perlu berpikir terlalu berat, seperti genre romansa. Disertai dengan tambahan genre komedi di dalamnya, hanya karena tidak ingin cerita romansa tersebut memiliki akhir yang menyedihkan.
Sayangnya film romansa beberapa tahun belakangan tidak sebaik awal tahun 2000-an, plotnya cenderung tidak logis, sedikit murahan, tanpa memberikan makna atau hikmah yang dapat kita ambil. Beruntung, Netflix menawarkan banyak sekali film dengan genre romansa. Diantaranya yang dapat dikategorikan terbaik, adalah:
- When We First Met (2018)
Bertahun-tahun lamanya, Noah melewatkan beberapa kali kesempatan untuk mengutarakan perasaannya pada Avery. Hingga akhirnya, Avery akan menikah dengan Ethan. Nuh yang merasa sangat sedih dan menyesal, tiba-tiba menemukan sebuah mesin waktu berupa photo booth. Ia berulang kali menggunakannya untuk menciptakan skenario yang tepat yang dapat memenangkan hati Avery. Namun, sepanjang perjalanan waktu tersebut ia baru menyadari bahwa hubungannya dengan Avery hanyalah ditakdirkan sebagai teman.
Dirilis pertama kalinya pada 9 Februari 2018 di Netflix, aktor komedi Adam DeVine menjadi tokoh utama dari film cinta yang cukup konyol ini. Selain itu, aktris cantik yang sebelumnya terkenal dengan perannya sebagai salah satu tokoh keturunan dewi dalam film Percy Jackson, yaitu Alexandra Daddario menjadi pemeran Avery.
- Tall Girl (2019)
Seorang gadis remaja bernama Jodi, menjadi bulan-bulanan teman-teman sekelasnya karena memiliki tinggi badan lebih dari 180 cm. Jodi makin tidak percaya diri dan membenci tubuhnya, ketika ia kesulitan mendapatkan pasangan untuk pesta dansa di perpisahan SMA-nya. Namun, siapa sangka mendekati akhir ajaran datang seorang siswa pertukaran pelajar dengan tinggi yang kurang lebih sama dengannya. Masalah yang datang kemudian, adalah siapa yang akan ia pilih menjadi pasangan cintanya yang sesungguhnya. Apakah Stig, si siswa pertukaran pelajar atau Dunkleman, sahabat sejatinya yang bertubuh mungil.
Film yang sukses menjadi salah satu tontonan terpopuler dari Netflix ini, dikabarkan diangkat dari kisah nyata. Diperankan oleh Ava Michelle dengan tinggi badan sebenarnya yaitu 187 cm, membuatnya menjadi role-model atau panutan terkini dari para remaja, khususnya di Amerika.
- Falling Inn Love (2019)
Bagai jatuh tertimpa tangga, Gabriela mendapati dirinya dipecat dari pekerjaannya sekaligus diputuskan oleh pacarnya. Stres, Gabriela yang sedang mencari pekerjaan baru dengan asal mengikuti kontes esai berhadiah sebuah penginapan. Pagi harinya, ia baru tersadar jika menang dan segera merencanakan perjalanan menuju Selandia Baru untuk mengklaim penginapan barunya tersebut. Namun, ternyata ia ditipu karena penginapan itu tidak seindah seperti foto yang ditayangkan di iklannya. Ia harus melakukan renovasi cukup besar untuk dapat menjadikannya sebagai penginapan yang layak dengan dibantu oleh Jake, seorang pakar restorasi kota yang tampan.
Christina Milian yang dulu terkenal sebagai penyanyi remaja tahun 2000-an, sukses memerankan Gabriela. Tingkahnya yang lucu dan mewakili para wanita dengan krisis usia 30-an, membuat kita dapat tersenyum dan jatuh cinta melihatnya.
Baca Juga :Â Cara untuk Mengatasi Si Copycat atau Peniru
- To All the Boys I’ve Loved Before (2018)
Ketika kecil, Lara pernah menulis surat cinta untuk teman-temannya. Surat yang dikirimkan melalui pos tersebut, ternyata sampai pada penerimanya. Betapa kagetnya Lara, ketika salah satu balasannya sampai di tangannya. Terutama karena teman lamanya, John juga membalas perasaannya, sedangkan Lara sedang berpacaran dengan Peter, salah satu sahabat dari John. Meski Lara sedang jatuh cinta dengan Peter, perasaan lamanya pada John ternyata tidak dapat hilang begitu saja terutama karena mereka memiliki banyak kesamaan.
Diangkat dari novel dengan judul yang sama karya Jenny Han, kepopulerannya akhirnya diproduksi menjadi tiga film dari ketiga novelnya. Diperankan oleh Lana Condor, aktris Amerika keturunan Asia dan Noah Contineo. Akting keduanya banyak dipuji karena sukses memerankan romansa ala remaja masa kini. [Red]
Discussion about this post