kaltengtoday.com, Sampit – Pada Jumat malam, 18 Maret 2023 pihak Lapas Kelas IIB Sampit melakukan razia gabungan yang melibatkan jajaran Polres Kotim kepada Warga Binaan Pemasyarakatan atau WBP.
Kegiatan ini sebagai bentuk komitmen bersama khususnya Aparat Penegak Hukum (APH) dalam mengurangi angka kriminalitas di Lapas.
Baca Juga :Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59, Lapas Palangka Raya Gelar Razia
Kapolres Kotim AKBP Sarpani mengatakan, sangat mengapresiasi dan menyambut baik apa yang dilakukan oleh Lapas Kelas IIB Sampit dalam kegiatan razia gabungan tersebut. “Jajaran Polres Kotim akan selalu mendukung dan membantu berbagai program di Lapas Sampit apalagi dalam rangka cipta kondisi yang aman dan kondusif,”jelasnya, Minggu 19 Maret 2023.
“Polres Kotawaringin dan Lapas Sampit selalu bersinergi dalam rangka mencegah, menangkal dan memerangi masuknya barang terlarang dan dimiliki oleh para WBP dan kegiatan razia gabungan ini telah beberapa kali kami lakukan bersama” tambahnya.
Baca Juga :Petugas Gabungan Razia Lapas Sampit, Kabel Hingga Paku Diamankan
Dirinya juga menyampaikan selaku mitra kerja akan selalu membantu Lapas Sampit yang merupakan salah satu instansi di wilayah hukum Polres Kotim.”Hal ini sebagai bentuk sinergitas seluruh instansi di wilayah Sampit, demi terciptanya situasi yang aman, tertib dan kondusif” tegasnya.
“Sinergi dan kolaborasi semua instansi ini tentunya sangat penting artinya dalam rangka bersama-sama menciptakan kondisi aman dan tertib yang sangat membantu kelancaran berbagai program pembangunan demi kemajuan Kabupaten Kotawaringin Timur ini,” pungkas kapolres. [Red]
Discussion about this post