kaltengtoday.com, Sampit – Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor meminta kepada seluruh kecamatan dan siapa saja pihak yang meminjam alat berat bantuan pemerintah daerah, agar bisa dirawat dan dipelihara sebaik mungkin. Apalagi keberadaan alat berat jenis excavator ini untuk membantu masyarakat dan meningkatkan pelayanan agar lebih maksimal.
“Kita harapkan siapa saja yang menggunakan alat berat itu bisa dirawat dan juga jaga sebaik-baiknya. Apalagi pengadaan alat berat itu lumayan jumlahnya. Ini yang harus menjadi perhatian kita bersama tentunya,” pinta Halikinnor, Selasa (4/10/2022).
Baca Juga : Pemkab Kotim Akan Utamakan Honorer Menjadi PPPK
Dirinya pun tak menampik bahwa dukungan dan juga kerjasama semua pihak terutama perangkat daerah dalam menjaga aset tersebut. “Sebab, alat berat itu diharapkan pemakaiannya bisa digunakan 5 bahkan 10 tahun masih bisa dimanfaatkan,” ucapnya.
Pada 2023 mendatang, pihaknya akan melakukan pengadaan alat berat sebanyak 2 unit untuk Kecamatan Baamang dan Mentawa Baru Ketapang. “Ini kita lakukan untuk membersihkan beberapa lokasi yang memang menjadi langganan banjir dan juga untuk membuka lahan pertanian biar lahan kosong bisa produktif lagi,” tambahnya.
Baca Juga : Halikinnor Akan Merombak Besar-besaran Pejabat Pemkab Kotim
Jadi, alat berat itu nantinya untuk setiap kecamatan sudah diberikan. “Sementara sudah ada 15 excavator, ditambah lagi 2 dan totalnya ada 17 excavator,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post