kaltengtoday.com, Kapuas – Ratusan jemaah di Kuala Kapuas hadiri peringatan isra mi’rat Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah/2023 masehi di majelis Ta’alim Daruzzahroh Jalan Pemuda.
Kegiatan peringatan isra mi’raj Nabi Muhammad SAW yang berlangsung di majelis Ta’alim Daruzzahro juga dihadiri asisten II Pemerintah Kabupaten Kapuas mewakili Wakil Bupati Kapuas Drs H M Nafiah Ibnor,MM.,Drs Salaman didampingi lurah Selat Utara Rahmat M Noor.
Pimpinan majelis ta’alim Daruzzahro Hj Qisnawati Rifai,SH,mengatakan peringatan isra mi’raj Nabi Muhammad SAW sekaligus memperingati haul ke 18 abah guru sekumpul.
Baca Juga : Â Peringatan Isra dan Mi’raj, Momen Meningkatkan Mempererat Silaturahmi
“Ada momen penting dimana memperingati isra Mi’rat junjung besar Nabi Muhammad SAW sekaligus memperingati haul ke 18 abah guru sekumpul bersama ratusan jamaah yang hadir di majelis Ta’alim Daruzzahroh,” kata Hj Qisnawati Rifai,Kamis 9 Februari 2023.
Ia menyampaikan,Peringatan isra’ mi’raj merupakan peristiwa luar biasa yang dialami oleh Nabi Besar Muhammad Shallallahu’alaihi Wasallam. beliau melakukan perjalanan pada malam hari dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Palestina dan kemudian naik ke langit ketujuh untuk menerima perintah shalat lima waktu dari Allah SWT, ini menunjukan betapa pentingnya kewajiban melaksanakan shalat bagi kita semua selaku seorang muslim.Syariat islam, maka dirinya akan memperoleh nikmat besar dari Allah SWT.
“Dalam perjalanan isra’ mi’raj Nabi Muhammad SAW juga menerima perintah shalat dari Allah yaitu 50 kali dalam sehari, namun setelah diberi keringanan jadilah lima waktu sehari.pentingnya kewajiban melaksanakan shalat bagi kita semua selaku seorang muslim,” terangnya.
Kegiatan di isi dengan pembacaan maulid hasby dan ceramah agama disampaikan oleh ustadz Taufan Aulia Akbar asal Banjarmasin Kalimantan Selatan.Dimana tausiah yang disampaikan,sebagai wanita muslim harus meneladani suri tauladan ibunda Siti Khadija yang selalu setia dan berbakti kepada suami.
Baca Juga : Â Gubernur Sugianto Sabran : Peringatan Isra Miraj Momentum Membangun Relasi Kehidupan Harmonis yang Seimbang
“Menjalankan sholat 5 waktu,puasa ramadhan menutup aurat semuanya,apa bila kita bisa melaksanakan semuanya itu,kelak di akhirat nanti kita akan memperoleh pahala yang berlipat ganda dan masuk ke dalam surga,”ungkap ustadz Taufan Aulia Akbar asal. [Red]
Discussion about this post