Kaltengtoday.com, Pulang Pisau – Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), terus melaksanakan program pembangunan skala prioritas dari tahun ke tahun.
Baca juga :Â Pemkab Pulpis Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir di Jabiren Raya
Program kerja tersebut dilakukan agar proses pembangunan di daerah dapat dirasakan dengan maksimal oleh seluruh lapisan masyarakat kabupaten berjuluk Bumi Handep Hapakat ini.
“Sebagian besar anggaran perubahan di dinas kami untuk pemeliharaan jalan dan jembatan, terkhusus saat ini untuk jalan kita melakukan perbaikan jalan Kecamatan Sebangau Kuala, Pandih Batu dan Kahayan Kuala (termasuk jembatan di Bahaur),” kata Kepala Dinas PUPR Pulang Pisau, Usis I Sangkai
Dia menambahkan, secara umum untuk kegiatan prioritas utama di tahun 2023 mendatang juga sudah dianggarkan perencanaan di Anggaran Belanja Tahunan ini. “Jadi diharap bulan Januari sudah lelang dan kontrak fisik,” ujarnya.
Baca juga :Â Bupati Pulpis Menerima Silaturahmi FKUB Provinsi Kalteng
Dikatakan Usis, salah satu fokus kegiatan pada APBD Perubahan, yakni dengan memperbaiki jalan-jalan menuju kecamatan dan jalan poros kecamatan.
“Nah, di APBD Perubahan tahun ini kita akan memperbaiki jalan poros di Kecamatan Sebangau Kuala. Sabab, dari hasil pantauan tim kita dan laporan pihak kecamatan serta kades, ada jalan yang cukup parah hingga harus diperbaiki sampai fungsional agar dapat dimanfaatkan oleh warga masyarakat baik saat musim penghujan maupun kemarau,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post