kaltengtoday.com, Palangka Raya – Dalam memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas IIA Palangka Raya menggelar kegiatan renungan dan doa bersama, Kamis, 27 April 2023.
Baca Juga : Â Saat Pelariannya, 3 Narapidana Kabur Lapas Palangka Raya Sempat Curi 3 Sepeda Motor
Renungan dan Doa Bersama Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59, berlangsung di Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya dengan rangkaian apel pagi, yang dipimpin langsung oleh Kalapas, Sri Astiana.
Kegiatan diikuti oleh seluruh pegawai. Sementara pegawai yang sedang lepas piket, mengikuti secara virtual menggunakan zoom meeting. Kegiatan dimulai dengan pembacaan Narasi Renungan HBP ke 59 oleh pembawa acara.
Kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kalapas dengan membacakan sambutan Renungan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59. Dalam sambutannya, Kalapas Perempuan Palangka Raya Sri Astiana, mengajak seluruh jajaran untuk mengoptimalkan pelaksanaan Reformasi Birokrasi.
Baca Juga : Â Sambut Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-59, Lapas Palangka Raya Gelar Razia
Selain itu pihaknya juga mengajak seluruh jajaran untuk mewujudkan Pembangunan Zona Integritas serta berpedoman pada 3+1, 3 kunci Pemasyarakatan Maju dan penerapan Bakc to Basics, untuk mendukung Kanwil Hukum dan Ham menjadi Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi dan Bersih Melayani (WBBM).
“Saya tekankan tetaplah menjadi pelayan masyarakat yang Ber-Akhlak dan anti korupsi, jadilah pribadi unggul yang mempunyai semangat mengabdi dengan tulus dan ikhlas penuh dedikasi, memiliki komitmen untuk menjaga integritas moral dan tetap berpedoman pada 3+1, 3 (tiga) kunci Pemasyarakatan Maju dan penerapan Back to basics” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post