Kaltengtoday.com, Jakarta – Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng H. Nuryakin hadir sebagai penyaji dalam pelaksanaan Presentasi Uji Publik Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2023, yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi (KI) Pusat.
Kegiatan tersebut bertempat di Hotel Mercure Kemayoran Superblok Mega, Jalan Kota Baru Bandar, Jl. Benyamin Suaeb Kav B6, South Gunung Sahari, Kemayoran, Jakarta, Kamis (30/11/2023).
H. Nuryakin dalam paparannya dengan judul “Inovasi dan Strategi Keterbukaan Informasi Publik di Pemprov. Kalteng”, menyampaikan inovasi layanan informasi publik di Kalteng diantaranya mencakup Aplikasi PPID, Portal Berita, Kalteng Satu Data, layanan informasi publik untuk Disabilitas, dan inovasi implementasi SPBE Provinsi Kalimantan Tengah.
Baca Juga : Erlin Hardi Membawa Kapuas Raih Juara II Keterbukaan Informasi Publik
Portal PPID Utama Pemprov Kalteng untuk himpunan informasi publik yang ada di perangkat daerah (PPID Pelaksana), untuk Portal Berita Utama Pemprov Kalteng selalu menyampaikan berita seputar Pemprov Kalteng secara cepat dan up to date. Sedangkan portal Satu Data menyajikan data secara real time dan valid dengan menampilkan 10 kategori data.
“Portal Kalteng Satu Data digunakan untuk menghimpun data sektoral dari seluruh perangkat daerah/PPID Pelaksana daerah selaku produsen data, dimana Portal Kalteng Satu Data ini terintegrasi dengan Portal Satu Data Indonesia (SDI) dan Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD)” paparnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa PPID Utama Prov Kalteng telah menyediakan formulir permohonan informasi, pengajuan keberatan dan maklumat layanan serta menyediakan fasilitas bagi penyandang disabilitas yaitu formulir dengan menggunakan huruf braille.
Baca Juga : Monev dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik Kalteng Tahun 2023
“Fasilitas untuk disabilitas juga disediakan akses jalan, kursi roda dan toilet juga tersedia di PPID Utama dan PPID Pelaksana Kalteng” jelas Nuryakin.
Selanjutnya, SPBE Provinsi Kalimantan Tengah akan merilis aplikasi Smart Province “Kalteng BERKAH” pada bulan Desember 2023, merupakan satu aplikasi terintegrasi yang meliputi layanan dasar sektor pendidikan, kesehatan, kependudukan, sosial, perizinan, UMKM, pariwisata, tata ruang, perizinan, dan retribusi daerah. [Red]
Discussion about this post