Kaltengtoday.com,Entertainment, Di penghujung tahun 2023, bioskop Indonesia semakin ramai dengan pilihan film berbagai macam genre. Mulai dari horor, drama, thriller, komedi, hingga film dokumenter.
Berikut daftar film yang tayang di bioskop Indonesia Oktober 2023:
The Excorcist: Believer – 4 Oktober
Bagi para penggemar waralaba The Exorcist, pastikan kalian mengikuti perjalanan Victor Fielding. Perjuangan seorang ayah yang harus menyelamatkan putrinya dari kerasukan iblis.
Baca Juga :Â Daftar Film Bioskop yang Tayang Januari 2023, Banyak Horor Indonesia
Film bergenre horor ini tidak hanya menyajikan cerita seram, namun juga menonjolkan tema keluarga dan cinta. Sekuel horor klasik yang rilis tahun 1973 ini berhasil menggabungkan cerita supranatural dengan pertimbangan moral.
Sudah tayang 4 Oktober kemarin.
Road to Boston – 4 Oktober
Bosan dengan film hollywood atau film dalam negeri, coba bergeser ke salah satu film biopik dari negeri gingseng berjudul Road to Boston.
Film ini diangkat dari kisah nyata seorang atlet Korea Selatan yang bertanding di Boston International Marathon. Suh Yun-Bok, berjuang untuk bisa mengikuti ajang marathon tertua dan paling terkenal di dunia ini dengan berbagai cara.
Negara menaruh harapan besar untuk bisa berpartisipasi di kompetisi dunia, dua tahun setelah Korea Selatan merdeka dari jajahan Jepang di tahun 1947. Momen di mana Korea Selatan menunjukan kebangkitannya, termasuk dalam olahraga.
Bangku Kosong: Ujian Terakhir – 5 Oktober
Bagaimana ketika para siswa yang selesai mengikuti ujian sekolah justru berakhir dengan teror mengerikan? Bangku Kosong: Ujian Terakhir, film bergenre horor yang tayang per 5 Oktober kemarin ini menyuguhkan kisah mencekam di area sekolah.
Cerita ini mengisahkan para siswa siswi SMA yang ketika ujian akhir sekolah tiba-tiba ada salah seorang yang kesurupan. Tidak hanya satu, akhirnya hampir semua siswa di sekolah ini kerasukan hingga terjadi pembantaian dan banyak yang meninggal. Ada siswa yang bisa keluar dari area mencekam ini? Tonton filmnya di bioskop.
Bangsatnya Cinta Pertama – 5 Oktober
Tayang di tanggal yang sama, jika kalian bukan pecinta film horor mungkin Bangsatnya Cinta Pertama bisa jadi pilihan ketika ke bioskop.
Baca Juga :Â Daftar Film Bioskop yang Tayang Januari 2023, Banyak Horor Indonesia
Kisah cinta segitiga remaja antara sahabat dekat masih menjadi topik yang menarik untuk diskenariokan. Dua sahabat dekat yang ternyata menyukai pria yang sama, hingga meretakan hubungan persahabatan mereka. Mana yang harus diperjuangkan? Cinta pertama mereka atau persahabatan yang bertahun-tahun sudah terjalin?
Freelance – 6 Oktober
Beralih ke film aksi yang mendebarkan. Bercerita tentang seorang jurnalis paruh waktu (freelance) yang memiliki misi berbahaya yakni mewawancarai Presiden Venegas yang dikenal kejam.
Bukan wawancara biasa, misi ini kemudian berubah menjadi sebuah petualangan tak terduga. Bagaimana sang jurnalis freelance terjebak dalam peristiwa yang tak pernah ia bayangkan. Bisakah selamat dari peristiwa ini?
Woman in The Maze – 6 Oktober   Â
Penyuka genre horor, misteri dan thriller harus banget nonton Woman in The Maze. Kisah seorang wanita yang awalnya sedang melakukan perjalanan bisnis ke luar daerah dan harus menyewa sebuah rumah.
Siapa sangka, rumah tersebut ternyata adalah rumah terkutuk yang membuat ia terjebak di dalamnya. Rumah tersebut berubah menjadi labirin yang membuat siapapun yang masuk ke dalamnya tidak bisa keluar. Mampukan ia melarikan diri dan mematahkan kutukan rumah itu?
Pamali: Dusun Pocong – 12 Oktober
Horor masih menjadi genre ‘favorit’ di bulan Oktober ini. Salah satu film seram tanah air yang bisa kalian saksikan di bioskop nanti adalah Pamali: Dusun Pocong.
Film ini berkisah tentang tiga tenaga medis yang ditugaskan untuk menolong warga di desa terpencil yang terkena wabah penyakit langka. Suasana semakin mencekam ketika mereka justru diteror oleh pocong-pocong yang datang ke bangsal tempat mereka merawat penduduk. Bagaimana mereka keluar dari peristiwa mengerikan ini?
Janin Iblis Neraka – 12 Oktober
Pasangan menikah muda normalnya memiliki kehidupan yang menyenangkan, bahagia, dan seru. Apalagi ketika mereka hendak dikaruniai seorang anak di awal pernikahannya.
Baca Juga :Â 5 Film Indonesia yang Akan Tayang di Bioskop Maret 2023, Masih Banyak Horornya
Namun apa jadinya ketika pasangan muda ini masuk ke rumah baru yang ternyata mengalami gangguan makhluk astral. Banyak teror yang mereka alami, hingga puncaknya kehamilan sang istri diganggu oleh makhluk ghaib. Apakah mereka bisa mempertahankan keluarga kecilnya?
Dark Harvest – 13 Oktober
Atmosfer Halloween di bulan Oktober semakin terasa dengan suguhan berbagai film horor, salah satunya horor komedi berjudul Dark Harvest.
Berkisah tentang kemunculan monster legendaris bernama October Boy yang menakut-nakuti penduduk desa kecil di Midwestern setiap Halloween. Jangan terlalu tegang, karena nuansa dark yang memukau akan disisipi lelucon yang menghibur. [Red]
Discussion about this post