Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, pada hari Senin, 28 Agustus 2023, genap menginjak usia 38 tahun.
Kejutan serta ucapan dari berbagai pihak, mulai dari ASN hingga masyarakat, membanjiri di hari spesial Wali Kota Palangka Raya.
Baca Juga :Â Fairid Naparin: Saya Optimis Atlet Kota Cantik Mampu Raih Juara Umum Porprov 2023
“Terima kasih buat ASN masyarakat Kota Palangka Raya yang telah mengucapkan selamat ulang tahun buat saya, dan terimakasih kepada OPD yang telah memberi kejutan,” katanya, Senin, 28 Agustus 2023.
Dirinya mengucapkan rasa syukur, jika di usia ke-38 tahun ini masih diberikan kesehatan dan kelancaran dalam memimpin Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya.
Dirinya berharap di usia yang ke-38 ini, bisa diberikan kesehatan dan kelancaran baik itu kelancaran dalam menjalankan program dan roda pemerintahan, maupun dalam beraktivitas sehari – harinya.
Baca Juga :Â Fairid Naparin: Peran Ibu Penting Dalam Pemenuhan Gizi Anak
Karena menurutnya, hal yang paling terpenting saat ini adalah diberikan kesehatan dan kelancaran dalam melaksanakan aktivitas sehari-harinya, sudah lebih dari cukup di usia yang ke – 38 ini.
“Sekali lagi terima kasih kepada semua pihak yang sudah ingat, mengucapkan dan memberi saya kejutan di hari ulang tahun ini, semoga semua yang dilakukan akan dibalas dengan kebaikan,” pungkasnya. [Red]
Discussion about this post