kaltengtoday.com, Palangka Raya – Media center Kota Palangka Raya berhasil meraih peringkat 3 nasional dalam pagelaran Anugerah Media Center (AMC) Daerah 2023, yang digelar oleh Kementerian Kominfo.
Kepala Dinas Kominfo Kota Palangka Raya, Saipullah mengatakan, jika AMC 2023 digelar sebagai bentuk apresiasi kepada media center daerah yang telah memberikan kontribusi pengiriman konten berita dan foto pada Portal Berita Infopublik.
“Jadi harapan Pak Menteri, melalui AMC ini dapat meningkatkan jumlah media center yang memberikan komitmen berkontribusi dalam pemberitaan di Portal Berita Info Publik dan meningkatkan kuantitas dan kualitas pemberitaan Media Center Daerah baik berita maupun foto berita,” katanya, Senin (6/3/2023).
Baca Juga : Kadis Kominfosantik Agus Siswadi Buka Webinar Penulisan Berita Online bagi Instansi Pemerintah
Dijelaskannya, melalui anugerah media center ini juga dinilai dapat meningkatkan sinergi antara Kemenkominfo dengan Media Center di daerah sehingga komunikasi publik bisa berjalan secara efektif.
Dalam kesempatan tersebut, dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Kominfo, yang telah memberikan penghargaan atas kinerja pihaknya selama ini.
Baca Juga : Dewan Apresiasi Pemko Palangka Raya Raih Adipura
“Semoga penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi kami di daerah untuk lebih baik dan tidak hanya dari segi kualitas maupun kuantitas, tetapi lebih baik lagi ke depannya dalam menyampaikan berita ke seluruh masyarakat Indonesia,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post