kaltengtoday.com, Palangka Raya – Pada Februari 2023 lalu, Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya telah melaksanakan musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) di seluruh kelurahan dan telah menghasilkan sejumlah usulan dari masyarakat.
Wakil Wali Kota Palangka Raya, Hj. Umi Mastikah mengatakan, usulan yang diajukan pada tingkat kecamatan disusun dengan memperhatikan aspek pemerataan pembangunan, infrastruktur, ekonomi dan sosial untuk menciptakan SDM berkualitas dan berdaya saing.
Baca Juga : Â Ribuan Lebih Usulan Masyarakat saat Musrenbang Kecamatan
“Selain itu juga untuk meningkatkan perekonomian daerah, dan pemantapan tata kelola pemerintahan menuju masyarakat sejahtera sebagaimana tertuang dalam Rancangan Akhir Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kota Palangka Raya Tahun 2024-2026,” katanya, Senin (6/3/2023).
Dijelaskannya, pemerintah dalam melaksanakan pembangunan tidak dapat bekerja sendiri, peran serta masyarakat dari awal perencanaan sangat penting dalam upaya mewujudkan masyarakat yang rukun, aman dan sejahtera.
Baca Juga : Â Hadiri Musrenbang Kecamatan Seruyan Hilir, Ini Harapan Ketua DPRD
Untuk itu, partisipasi, semangat, kerjasama dari semua stakeholder baik dari unsur pemerintah, masyarakat dan swasta yang ada di Kota Palangka Raya untuk mentaati kewajiban-kewajiban seperti membayar pajak, retribusi dan lain-lain, sangat diharapkan.
“Karena itu semua hasilnya akan kembali ke masyarakat dalam bentuk pembangunan di berbagai sektor,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post