kaltengtoday.com, Kasongan – Bupati Katingan Sakariyas menghadiri konferensi daerah PWI Kabupaten Katingan yang dilaksanakan di aula BPKAD Katingan. Orang nomor satu di Penyang Hinje Simpei ini mengingatkan siapa saja yang terpilih harus menjalin sinergitas bersama pemerintah kabupaten.
” Siapa saja yang terpilih nantinya, tetap mendukung dalam menuntaskan persoalan yang ada. Apalagi, PWI menjadi corong utama dalam menyampaikan informasi dan kegiatan yang ada Katingan, ” Ungkapnya, Rabu (29/6/2022).
Menurutnya, sejauh ini hubungan pemerintah daerah bersama PWI Katingan tetap terjalin harmonis dan sangat baik. Sehingga, tali silahturahmi harus terus dirajut dan dipertahankan.
Baca Juga :Â BPKAD Gumas: DD Tahap I di 114 Desa se-Gumas Telah Dicairkan
Dirinya mengingatkan, pemerintah juga sudah membantu termasuk mobil dinas dan dana hibah. Sehingga perlu dirawat dan dijaga.
Selain itu, perkembangan media dan peran PWI di Katingan cukup besar. Apalagi, yang berkaitan dengan program pembangunan peran dari wartawan juga sangat besar dalam penyampaian kepada masyarakat.
Sementara itu, Ketua PWI Kalteng Haris Sadikin mengatakan, PWI tetap hadir dalam menyampaikan pemberitaan dan mengedukasi masyarakat. Dalam konferensi yang digelar ini, ada regenerasi didalam setiap kepengurusan selama tiga tahun.
Baca Juga :Â Pemkab Katingan Bersama KPP Pratama Sampit Gelar Bincang-Bincang PPS.
” Selain itu, profesi wartawan tetap merujuk kepada Undang- Undang No.40 wajib berorganisasi menjadi konstituen dewan pers. Pasalnya, PWI mendapat pengakuan dari Kemenkumham dan secara organisasi dari dewan Pers, ” Tandasnya. [Red]
Discussion about this post