kaltengtoday.com, Palangka Raya – Pemprov Kalteng berkomitmen dan konsisten dan fokus dalam penanganan dampak banjir di Kalteng. Sabtu, (11/09/2021), Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran kembali kunjungi Kabupaten Katingan untuk melihat langsung kondisi terkini banjir di Kabupaten Katingan, sekaligus memastikan distribusi bantuan bagi masyarakat terdampak banjir, benar-benar sampai pada sasaran.
“Saya ingin memastikan distribusi bantuan, baik bantuan Pemprov dan pihak lainnya telah didistribusikan dengan baik dan tepat sasaran, jangan ada penumpukan logistik bantuan di gudang” tegas Sugianto, saat pengecekan Gudang sementara logistik bantuan di aula BPKAD Kabupaten Katingan, di Kasongan.
Setelah pengecekan gudang logistik, Gubernur dan rombongan didampingi Bupati Katingan Sakaryas, bertolak meninjau dapur umum di Desa Banut Kalanaman. Gubernur meminta, meskipun debit air sudah mulai turun, keberadaan dapur umum agar diperpanjang, untuk melayani masyarakat pasca banjir.
Di tempat yang sama Ketua TP. PKK Prov. Kalteng Ivo Sugianto Sabran memberikan bantuan dan bingkisan secara pribadi kepada masyarakat setempat, terkhusus anak-anak.
Rangkaian kunjungan berikutnya Gubernur dan rombongan mengunjungi Desa Baun Bangu dan Desa Asam Kumbang Kecamatan Kamipang Kabupaten Katingan, yang merupakan daerah sulit dijangkau dalam pendistribusian bantuan, karena harus melalui transportasi darat dan transportasi sungai, dan merupakan daerah yang masih minim bantuan.
Baca Juga : Anggota DPRD Kalteng dan KSBN Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir Katingan
Di Desa Asam Kumbang , terdapat 250 KK yang mengungsi karena rumah warganya masih terendam banjir.
Gubernur Sugianto Sabran mendistribusikan langsung paket bantuan dari Pemprov Kalteng maupun bantuan secara pribadi.
Baca Juga : Relawan Kapuas Salurkan Bantuan Sembako Kepada Korban Banjir Katingan
“Saya beserta Pak Wagub dan Forkopimda langsung turun ke lapangan untuk memastikan bantuan telah disalurkan dengan baik, dan memastikan warga terdampak banjir, tidak terlantar dan kelaparan, dan saya berharap juga peran Bupati sebagai Kepala Daerah yang bersentuhan langsung dengan masyarakat di wilayahnya, benar-benar total dan fokus dalam penanganan dampak banjir “ tegas Gubernur. [Red]
Discussion about this post