Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Tingginya curah hujan yang mengguyur Kota Palangka Raya akhir-akhir ini dikhawatirkan dapat menimbulkan penyakit Demam Berdarah Dengue atau DBD.
Untuk itu, Wakil Ketua I Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Ruselita mengajak masyarakat untuk menerapkan 3M Plus, yakni menguras tempat penampungan air, menutup tempat penampungan air dan mengubur barang bekas.
Baca Juga :Â Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya Sampaikan Ada Beberapa Raperda Belum Masuk Dari Tahun 2015 – 2020
Selain itu juga menghindari nyamuk dengan selalu tidur menggunakan kelambu dan menyalahkan obat nyamuk.
“Karena kan kita ketahui bersama, bahwa DBD ini penyakit yang cukup serius dan harus segera kita antisipasi,” katanya, pada saat dikonfirmasi, Rabu (22/2/2023).
Dijelaskannya, salah satu yang harus diperhatikan masyarakat guna mencegah munculnya penyakit DBD, dengan selalu menjaga kebersihan lingkungan rumah.
Seperti menutup genangan air yang timbul akibat guyuran hujan. Pasalnya, bisa saja lokasi yang tergenang air menjadi tempat bersarang dan berkembangnya nyamuk DBD.
Baca Juga :Â Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Dukung Pelatihan Jungle Rescue
“Begitupun dengan sampah yang ada di lingkungan tempat tinggal, maka harus dikubur agar tidak menjadi sasaran tempat sarang nyamuk berkembang,” ucapnya.
Untuk itu, lanjut Politikus Partai Perindo ini menyarankan, agar warga dapat melakukan gotong royong dalam membersihkan lingkungan. Jangan sampai membiarkan ada tempat atau barang seperi kaleng, botol dan barang bekas tergenang air, sehingga menjadi tempat nyamuk bersarang.
“Jika ada anggota keluarga yang sakit dengan gejala DBD, segera dibawa berobat ke rumah sakit agar sapat diberikan penangan medis,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post