kaltengtoday.com, Tamiang Layang – Pemerintah Kabupaten Barito Timur, mendorong penuh penerapan Informasi teknologi (IT). Terutama pemanfaatan keamanan informasi teknologi, yang terbukti mendukung berbagai aktivitas dalam penyelenggaraan pemerintah. Apalagi hal ini, merupakan wujud pelaksanaan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE)
“Sistem E-Sign Barito Timur merupakan salah satu cara memberikan jaminan keamanan transaksi dokumen elektronik dalam mendukung tata pemerintahan yang baik. Karena didukung penggunaan sertifikat elektronik, sangat praktis. Kita tidak perlu membawa banyak materi, untuk melakukan tanda tangan digital pada suatu dokumen, tapi cukup mengklik menu pada aplikasi,” ujar Bupati Barito Timur saat membuka pembinaan Keamanan Informasi Melalui Sistem E-Sign 2022, seperti yang disiarkan dalam rilis tertulisnya, Sabtu (17/9/2022).
Baca Juga : Â DPRD Bartim Kembali Mediasi Permasalahan Perusahaan Vs Warga
Melalui sistem ini, kata Ampera, nantinya akan mempercepat pelayanan dan keakuratan, serta mendukung program era paperless office atau era kantor tanpa kertas. Oleh sebab itu, pemanfaatan sertifikat elektronik dan tanda tangan elektronik saat ini sangat penting bagi Pemkab Barito Timur, yang mulai bertransformasi untuk penerapan layanan pemerintah berbasis digital.
“Di era jaman serba elektronik, persandian daerah dituntut untuk memiliki layanan kegiatan pengamanan informasi baik pengamanan fisik, administratif maupun logic. Maka dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan bisa memberikan sharing knowledge tata cara pengelolaan keamanan informasi melalui sistem E-SIGN Barito Timur,” lanjut Ampera, dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Bartim Dwi Aryanto.
Baca Juga : Â Masjid Luau Jawuk, Cermin Toleransi dan “Obat Rindu” di Pelosok Bartim
Berkaitan dengan kegiatan tersebut, Ampera berharap seluruh OPD bersama-sama mendukung proses transformasi, supaya untuk pengelolaan keamanan informasi dokumen elektronik lebih baik lagi. Khususnya dalam menerapkan tanda tangan elektronik di Kabupaten Barito Timur Melalui Sistem E-Sign Barito Timur. [Red]
Discussion about this post