Kalteng Today – Sampit, – Potensi banjir di wilayah Kecamatan Kota Besi diperkirakan bertambah parah. Hal ini dikarenakan itensitas curah hujan yang begitu tinggi di daerah hulu. Hal tersebut diakuinya oleh Camat Kota Besi, Ninuk Muji Rahayu.
“Saya menghimbau agar warga di beberapa desa lebih meningkatkan kewaspadaan terutama dekat sungai. Pasalnya, banjir berpotensi bertambah parah karena curah hujan masih tinggi di daerah tersebut,”ucap Ninuk. (6/9).
Banjir sudah terjadi sepekan ini setidaknya ada beberapa desa terendam. Yakni, Desa Hanjalipan, Palangan, Soren, Simpur dan Desa Pamalian. “Yang paling parah banjirnya yakni Desa Hanjalipan,”ungkapnya.
Sampai saat ini debit air di Desa Hanjalipan banjir terus mengalami peningkatan. Bahkan banjir sudah masuk ke rumah warga bahkan ketinggian mencapai dada orang dewasa. Makanya aktivitas warga lumpuh total di daerah tersebut. Paparnya.
Baca Juga :Â Kota Sampit Rawan Banjir Saat Musim Penghujan
Untuk berapa jumlah yang tergenang air yakni hampir 660 KK. “Angka tersebut kemungkinan akan bertambah jika debit air meningkatkan akibay curah hujan yang begitu tinggi,”tutup Ninuk. [Red]
Discussion about this post