kaltengtoday.com, – Palangka Raya – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, meninjau secara langsung sejumlah rumah sakit, antara lain RS TNI AD, RSUD Kota di Kelurahan Kalampamgan dan Rumah Sakit Perluasan di Hotel Batu Suli Jalan Raden Saleh, guna memastikan kesiapan rumah sakit dalam mengantisipasi jika terjadi lonjakan kasus covid-19.
“Ada beberapa rumah sakit yang hampir penuh, tinjauan ini dilakukan untuk mempersiapkan sarana pendukung apabila nanti covid-19 naik lagi,” katanya, Jum’at (16/7/2021).
Melihat banyaknya rumah sakit yang saat ini dalam kondisi dipenuhi pasien, perlu adanya upaya lebih lanjut dalam mengantisipasi adanya lonjakan kasus. Untuk itu kedepan pihaknya akan melakukan rapat bersama instansi terkait, untuk menentukan kebijakan selanjutnya.
“Berdasarkan pengecekan tersebut telah terjadi lonjakan pasien sehingga perlu dilakukan antisipasi lebih jauh guna mencegah terjadinya peningkatan dalam beberapa waktu ke depan,” ucapnya
Baca juga : Dewan Apresiasi Upaya Pemko Palangka Raya Dalam Merealisasikan Pajak
Dalam kesempatan tersebut, Fairid juga mengimbau masyarakat Kota Palangka Raya untuk tetap patuhi protokol kesehatan dan terapkan 5 M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas.
Baca juga : Wow, Pemko Palangka Raya Kini Punya 50 Bank Sampah Digital
“Tetap perhatikan protokol kesehatan (Prokes). Jangan sampai ada masyarakat yang abai akan hal itu. Karena ini kan demi kebaikan masyarakat juga, agar mereka tidak terpapar covid-19,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post