kaltengtoday.com – Kapuas. Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Sri Umi Daryatun disela membagikan masker kain kepada warga juga memberikan edukasi terkait pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19 di sekitar Jalan Tjilik Riwut, Kota Kuala Kapuas,belum lama ini.
Sri Umi bersama pendukung dan relawan melakukan itu sebagai bentuk kepedulian, serta untuk membantu pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona.
“Iya, kemarin kami sudah bagikan masker kepada masyarakat. Kami juga imbau dan berikan edukasi kepada mereka agar dapat menggunakan masker saat beraktivitas di luar rumah,” ucap Sri Umi di rumah rakyat Jalan Tambun Bungai,Rabu(18/4/2020).
Selain itu, ia juga mengimbau masyarakat agar dapat menerapkan pola hidup bersih dan sehat hingga physical distancing, sehingga dapat mencegah penyebaran virus corona di wilayah setempat.
“Diantaranya dengan rajin cuci tangan pakai sabun, dan jaga kebersihan. Mudahan-mudahan kegiatan yang kami lakukan ini bermanfaat,”terangnya.
Pembagian masker yang dilakukan Politisi dari PKS itu menyasar para pengguna jalan melintas, pejalan kaki hingga masyarakat yang harus berada di luar rumah karena bekerja seperti pedagang kaki lima dan lainnya di tengah pandemi covid-19 ini.
Baca Juga:
1 Warga Kapuas Positif Covid-19 Dari Cluster Gowa
“Aksi itu juga untuk mengingatkan dan menggugah kesadaran masyarakat untuk patuh pada imbauan pemerintah diantaranya penggunaan masker saat beraktivitas di luar rumah,”harapnya. [Djim-KT]
Discussion about this post