Kaltengtoday.com, Buntok – Ketua DPRD Kabupaten Barito Selatan Farid Yusran mengimbau masyarakat agar ikut menjaga lingkungan sebagai upaya dalam mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
“Kondisi udara saat ini sudah tidak sehat lagi, karena kabut asap akibat karhutla,” ucap Farid, Rabu (4/9/2023).
Atas kondisi itu, Farid meminta masyarakat terutama pemilik lahan agar aktif mencegah potensinya timbulnya karhutla. Bahkan masyarakat juga diharapkan ikut terlibat melakukan pemadaman jika mendapati adanya lahan yang terbakar.
Baca Juga :Â Kapolda Kalteng Ultimatum Pelaku Karhutla
“Kita mengharapkan kepada masyarakat aktif ikut memadamkan apabila terjadi karhutla di sekitar lingkungannya,” pinta Farid.
Politisi dari PDIP Barito Selatan itu mengatakan, akibat dari karhutla menyebabkan terjadinya kabut asap yang merugikan seluruh masyarakat.
Lebih lanjut wakil rakyat dapil I itu mengharapkan kepada pemerintah kabupaten Barito untuk membagikan masker kepada masyarakat sebagai langkah antisipasi terhadap dampak asap karhutla.
Baca Juga :Â Tim Dari Dinas ESDM Kalteng Turut Bantu Tangani Karhutla
Sementara Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan Deddy Winarwan mengatakan, dirinya sudah memerintahkan Dinas Kesehatan membagikan masker kepada masyarakat karena kondisi udara sudah tidak sehat.
“Masker tersebut akan didistribusikan melalui puskesmas, camat, lurah dan kepala desa yang ada di daerah ini,” terangnya. [Red]
Discussion about this post