kaltengtoday.com, – Kuala Pembuang – Masyarakat Kabupaten Seruyan, diminta berperan aktif menjaga kelestarian populasi ikan di perairan umum daratan atau Sungai di wilayah setempat.
Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Bejo Rianto mengatakan, kelestarian populasi ikan akan sangat berpengaruh terhadap pendapatan masyarakat, khususnya nelayan di sekitar bantaran Sungai.
Baca juga : DPRD Seruyan Dorong Pemkab Seruyan Kembangkan Objek Wisata Danau Sembuluh
“Jika populasi ikan bisa terjaga dan melimpah, tentu akan memberikan dampak positif bagi para nelayan kita,” katanya, Minggu (22/5/2022)
Salah satu cara untuk tetap menjaga kelestarian populasi ikan di wilayah sungai Seruyan, dengan tidak menggunakan cara cara ilegal dalam menangkap ikan.
“Hindari penggunaan cara cara yang dilarang dalam menangkap ikan, seperti di racun atau di setrum, yang pada akhirnya akan merugikan semua masyarakat,” ucapnya.
Dampak dari penangkapan ikan secara ilegal, akan berakibat populasi ikan berkurang, akan menyulitkan para nelayan dan otomatis berdampak pada melemahnya pendapatan masyarakat.
Baca juga : Maksimalkan Peran Pemerintah Bangun Sektor Perikanan di Seruyan
“Masyarakat yang hidup di bantaran sungai rata-rata mata pencahariannya sebagai nelayan, sehingga sangat bergantung pada kelestarian dan jumlah populasi ikan yang ada di sungai tersebut,” imbuhnya.
Bejo Rianto mengajak masyarakat bersama-sama agar bisa menjaga lingkungan sekitarnya dan jangan sampai melakukan aktivitas yang dilarang oleh hukum seperti ilegal fishing.[Red]
Discussion about this post