kaltengtoday.com, Palangka Raya – Pemilihan Putra Putri Pariwisata (Papipar) Kota Palangka Raya akan kembali dilaksanakan sesuai program pemerintah kota melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga.
Pemilihan Papipar Tahun 2022 ini diikuti oleh 30 anak muda yang terbagi masing – masing 10 laki – laki dan 20 perempuan. Untuk usia yang di pilih sebagai peserta mulai dari 20 sampai 23 Tahun, serta berasal dari berbagai SMA dan sekolah tinggi di Kota Palangka Raya.
Sedangkan untuk malam penobatan sebagai Papipar Kota Palangka Raya rencananya dijadwalkan pada Hari Sabtu 26 Maret 2022 mendatang, bertempat di Gedung Pertunjukan UPT. Taman Budaya Provinsi Kalteng, Kota Palangka Raya Jalan. Temanggung Tilung.
Menurut Kepala Bidang Pariwisata, yang terdapat di Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga, Kuncoro Adi mengungkapkan tingkat partisipasi anak – anak muda dalam ajang tersebut saat ini tergolong menurun.
“Sebenarnya banyak yang ingin ikut, terutama dari anak – anak kita yang duduk atau belajar di SMA, akan tetapi karena bertepatan dengan ujian mereka yang kelas XII, maka mereka mempertimbangkan untuk memprioritaskan ujian sekolah terlebih dahulu,” katanya kepada awak media, Minggu 20 Maret.
Baca Juga :Â Cegah Kerumunan, Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kota Palangka Raya Awasi Objek Wisata Secara Berkala
Pihaknya juga mengungkapkan, sebelumnya juga terdapat seorang peserta lainnya yang membatalkan diri untuk berpartisipasi, akan tetapi karena tidak mendapatkan dispensasi dari asal sekolah, sehingga memilih untuk memundurkan diri.
“Kalau di tahun – tahun sebelumnya, Papipar ini bisa diikuti oleh 35 sampai 40 peserta,” ujarnya.
Pihaknya juga menerangkan, kesulitan penyelenggara sebelumnya dalam menjaring peserta yakni saat sosialisasi, yang disebabkan oleh tidak adanya sistem pembelajaran tatap muka.
“Jadi kemarin sosialisasinya melalui media sosial dan menelpon pihak sekolah untuk meminta waktu agar dapat sosialisasi kegiatan. Lalu siapa yang berminat bisa menghubungi kita, termasuk kampus IAIN dan IAHN TP Palangka Raya,” terangnya.
Baca Juga :Â Kolaborasi Kunci Pengembangan Pariwisata Daerah
Lebih lanjut dirinya juga menjelaskan, terdapat beberapa sesi yang wajib diikuti para peserta dalam proses menuju pemilihan Papipar Kota Palangka Raya Tahun 2022 ini, yakni seperti foto shoot, latihan koreo, Beauty Class, dan lainnya.
“Jadi, setelah selesai seluruh rangkaian ini dan terpilih Papipar Kota Palangka Raya Tahun 2022 ini, kita akan kembali mempersiapkan lanjutannya ditingkat Papipar Provinsi yang rencananya akan diselenggara pada Bulan Mei mendatang. Makanya itu waktu tergolong mepet, tapi kita yakin bisa optimal,” tukasnya. [Red]
Discussion about this post