Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Tokoh Kalimantan Tengah (Kalteng) yang saat ini masih aktif menjadi Anggota DPD RI Agustin Teras Narang menyampaikan pemimpin daerah di masa yang akan datang harus punya karakter.
“Pertama, kita harus berani mencari yang terbaik. Seperti memiliki spirit dan semangat untuk membawa Kalteng jauh lebih baik lagi,” katanya kepada awak media, Selasa (30/4).
Baca Juga : KMHDI Kalteng Silaturahmi dengan Anggota DPD RI, Agustin Teras Narang
Ia menyoroti, keberadaan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang berada di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) tidak membawa dampak kemajuan yang signifikan bagi Kalteng.
“Utama dari segi pertanian, perikanan, dan peternakannya. Padahal, kita harusnya jadi penyuplai dari IKN Nusantara,” ucapnya.
Maka dari itu, dirinya sangat mendorong agar proyek lumbung pangan yang ada di Kalteng dapat dilanjutkan.
“Malahan saya sangat mendukung apabila ada kerjasama dengan negara lain untuk meningkatkan panen padi, kenapa tidak. Karena kita pengalaman sudah berapa puluh tahun tidak maju-maju,” ungkapnya.
Baca Juga : Agustin Teras Narang Soroti RUU Tentang Provinsi Kalteng
Ia kembali menuturkan, setiap bakal calon gubernur yang saat ini mulai bermunculan dianggap baik, akan tetapi Teras juga mengembalikan kepada keputusan masyarakat.
“Semua kembali rakyat dan kualitasnya. Jangan kita memilih orang yang tidak berkualitas lagi,” tegasnya. [Red]
Discussion about this post