Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Menjelang perayaan natal dan tahun baru (Nataru), Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya gencar melaksanakan operasi pasar murah di tiap kelurahan.
Baca juga : Jelang Nataru, Ini Pesan Bupati
Wakil Wali Kota Palangka Raya, Hj. Umi Mastikah mengatakan, pelaksanaan operasi pasar murah tersebut guna menjaga daya beli masyarakat.
“Dengan adanya operasi pasar murah sembako ini, diharap bisa membantu saudara kita yang memerlukan sembako terutama dalam menyambut perayaan hari besar keagamaan,” katanya, Kamis (8/12/2022).
Dijelaskannya, operasi pasar murah tersebut juga dilaksanakan sebagai upaya pemerintah dalam menekan angka inflasi, khususnya di setiap pelaksanaan hari raya besar keagamaan.
Baca juga : Kendalikan Harga Pangan Menjelang Nataru
Dalam operasi pasar murah tersebut, ratusan paket sembako murah dengan subsidi sebesar 30 persen dari masyarakat, dijual di 10 kelurahan secara bergiliran.
“Program operasi pasar disambut positif oleh lurah dan masyarakat, dengan cara ini masyarakat sangat terbantu karena bisa mendapatkan sembako dengan harga murah,” pungkasnya.[Red]
Discussion about this post