Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Anggota DPR RI, Willy M Yoseph yang menjadi salah satu politisi kawakan di Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui timnya melakukan pendaftaran di penjaringan di beberapa partai.
Pendaftaran tersebut berkaitan dengan keinginan dari Willy M Yoseph maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak atau Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalteng yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang.
H Maryono yang mewakili tim dari Willy M Yoseph menjelaskan, pihaknya sampai saat ini telah mendaftar di NasDem, PDI Perjuangan, dan Gerindra.
Baca Juga : Â Anggota DPR RI Willy M Yoseph Gandeng BRIN Berikan Pelatihan di Bartim
“Untuk partai lainnya, kami juga memiliki rencana mendaftar dan sudah di siapkan berkas-berkasnya,” katanya kepada awak media saat setelah melakukan pendaftaran di DPD PDI Perjuangan dan DPD Gerindra Kalteng, Sabtu (11/5).
Ia membeberkan, Willy M Yoseph saat ini tidak bisa turut serta dalam pendaftaran karena masih dalam tugas sebagai legislator ke luar negeri.
“Karena waktunya masih cukup panjang, maka kami akan mendaftar di partai lainnya sembari menunggu kedatangan beliau (Willy M Yoseph) dari luar negeri,” terangnya.
Pihaknya berharap kepada seluruh partai yang saat ini telah menerima dan maupun rencana ke depannya dapat turut mengusung nama Willy M Yoseph dalam pencalonannya menjadi Gubernur Kalteng.
Baca Juga : Â Willy M Yoseph Gandeng BRIN Adakan KTI Untuk Pelajar, Mahasiswa Guru dan Dosen
“Harapan kita tentu ingin terbentuknya sebuah koalisi bersama dan sinergi untuk menghantarkan bapak Willy M Yoseph menjadi Gubernur Kalteng,” tandasnya.
Lebih lanjut, Sekretaris DPD Partai Gerindra Kalteng, Agus Purnomo mengaku sangat bangga dengan kedatangan tim dari perwakilan Willy M Yoseph.
“Tentu saja Willy M Yoseph merupakan orang yang sangat berpengalaman di pemerintahan. Namun demikian, secara administrasi akan kita laksanakan sesuai dengan administrasinya,” demikian Agus Purnomo. [Red]
Discussion about this post