Kaltengtoday.com, Sampit – Wakil Bupati Kotim Irawati berkunjung ke Simpang Sebabi Desa Sebabi Kecamatan Telawang untuk memberikan semangat dan juga support kepada seluruh korban kebakaran pasar yang terjadi pada Senin, 27 Nopember 2023 dini hari.
Dirinya bersama sejumlah pejabat pemkab Kotim langsung memantau lokasi kebakaran. Dikatakan Irawati, dari hasil pertemuan dengan pedagang tersebut bahwa mereka ini menyewa lapak itu untuk berdagang. Namun, ada sebelas kepala keluarga yang juga pedagang mendiami lapak.
”Semua korban kebakaran tidak ada yang terluka, karena lapak hanya digunakan untuk berdagang. Hanya ada sebelas KK yang menempati lapaknya dan tinggal di situ,”Ucapnya, Rabu, (29/11/2023).
Baca Juga : Pemkab Pulpis Berikan Bantuan Korban Kebakaran Pasar Bahaur
Dikatakannya lagi, kami dari pemerintah daerah turut berbela sungkawa atas musibah kebakaran yang terjadi ini. “Dalam pertemuan itu, Irawati mendengarkan permintaan pedagang yang ingin memasang terpal agar tetap bisa berjualan di lokasi. Namun, Pemkab Kotim belum mengizinkan, karena aparat masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran yang diduga sementara karena korsleting listrik,”paparnya.
“Kami juga akan langsung mengambil langkah untuk menyikapi permasalah kebakaran ini bersama Pa Bupati Kotim Halikinnor nantinya dan instansi terkait. Namun, kita berharap agar pasar ini bisa dibangun lebih modern dan lebih baik lagi nantinya,”tutupnya. [Red]
Discussion about this post