Kaltengtoday.com, Palangka Raya – Maraknya tindak pencurian di lingkungan masyarakat, khususnya di wilayah Kota Palangka Raya, turut mengambil perhatian Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Achmad Rasyid.
Menurutnya, aksi pencurian ini tentu sangat meresahkan bagi masyarakat. Maka dari itu ia meminta agar masyarakat dapat meningkatkan kewaspadaan, baik lingkungan rumah maupun tempat-tempat ibadah.
Hal ini disampaikannya saat setelah beredarnya informasi tindak aksi pencurian ban mobil didi berapa lokasi dan salah satunya mobil inventaris rumah ibadah.
Baca Juga : Suami Tersangka Pencurian di Masjid Nurul Islam Masuk DPO
“Masyarakat mesti lebih waspada dan mengaktifkan jaga malam di lingkungan, kemudian untuk petugas keamanan juga supaya menyikapi fenomena ini agar tidak berlarut-larut, sehingga meresahkan masyarakat,” katanya kepada awak media, Rabu (24/4).
Selain itu, kader partai Gerindra Kalteng ini mengingatkan, untuk menambah kewaspadaan dan mempermudah pengawasan lingkungan, ia menyarankan agar memasang cctv di beberapa titik yang di anggap sulit untuk di awasi secara terus menerus.
“Jika terdapat cctv kan bisa di kontrol kondisi lingkungan kita dan dapat menjadi salah satu alat yang orang juga akan berpikir panjang kalau ada cctv-nya apa bila ingin berbuat yang tidak-tidak,” ungkapnya.
Baca Juga : Kasus Pencurian Walet Berujung Damai
Lebih lanjut, ia berharap petugas keamanan lingkungan juga harus di pertimbangkan untuk di aktifkan lagi, karena ini bagian terpenting juga bagi keselamatan dan rasa aman bagi sekitar.
“Kita berharap agar masyarakat bisa sadar dalam menjaga keamanan diri dan barang berharga, serta yang pasti dapat terus meningkatkan kewaspadaan,” tegasnya. [Red]
Discussion about this post