kaltengtoday.com, Malang – Tim tenis lapangan Beregu PWI Kalimantan Tengah (Kalteng) pada laga pertama Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIII Malang, Jawa Timur (Jatim) 2022, berhasil manu ke babak semifinal.
Tampil di Pool C, tim tenis PWI Kalteng tampil penuh percaya diri sehingga mampu membantai tim tenis lapangan PWI Riau dan PWI Jawa Tengah (Jateng) dengan mengantongi skor akhir 2 kali main, 2 kali menang dan tidak pernah kalah.
Baca Juga : Â E-Sport dan Tenis Meja PWI Kalteng Raih Medali Perunggu di Porwanas Malang
Sedangkan Tim Tenis Lapangan PWI Riau meraih skor 2 kali main, 1 kali menang dan 1 kali kalah. Dengan raihan skor akhir tersebut tim tenis lapangan PWI Kalteng yang diperkuat petenis Dadang, Firma, H. Pandit, Hermanto dan H. Noor Ivansyah serta official Saprudianto, akhirnya keluar sebagai Juara I Pool C Beregu dan selanjutnya melaju ke babak semifinal.
Untuk diketahui di babak semifinal kali ini, tim tenis lapangan PWI Kalteng akan berhadapan dengan tim tenis dari PWI Jawa Barat (Jabar), yang merupakan Juara Pool D, tim tenis PWI DKI Jakarta Juara Pool A dan Juara Pool B tim tenis PWI Lampung.
‘’Sebenarnya dengan juara grup di Pool C ini bisa dikatakan tim tenis PWI Kalteng sudah menyumbangkan medali perunggu untuk juara bersama beregu, jika hasil akhir babak semifinal nanti berada di urutan ketiga atau keempat. Namun kami optimis pada semifinal masih ada kesempatan untuk melaju ke babak final,’’ ujar Official Tim Tenis PWI Kalteng, H. Noor Ivansyah, Rabu (23/11/2022).
Menurut pria yang kerap disapa Ivan,Btentunya untuk pertandingan babak semifinal lawan-lawan yang dihadapi cukup berat. Namun berdasarkan pantauan permainan di lapangan, dirinya optimis tim tenis PWI Kalteng mampu mengatasi lawan-lawannya hingga target ke babak final, bahkan mengantongi juara pertama katagori beregu tenis lapangan Porwanas XIII Tahun 2022.
Baca Juga : Â Halikinnor Lepas Kontingen Porwanas Asal PWI Kotim
‘’InshaAllah dibabak semifinal tim tenis PWI Kalteng mampu meriah juara pertama untuk merebut medali emas,’’ ujar pria yang menjabat sebagai kontributor iNews TV Kalteng.
Sebagai informasi, pada babak penyisihan tenis lapangan katagori beregu tim tenis andalan PWI Kalteng, Firma Lesmana yang tampil di awal pertandingan tunggal, dengan mudah mengatasi petenis tunggal PWI Jawa Tengah dengan skor telak 8-0.
Pada babak kedua, Firma Lesmana kembali menang dengan tim tenis Jawa Tengah dengan skor telak 8-1.
Sementara, pasangan tenis PWI Kalteng Dadang – Hermanto juga dengan mudah membantai tim tenis PWI Riau dengan skor 8-0 dan menundukkan pasangan tim tenis Jawa Tengah dengan skor 8-2.
Namun pasangan tim tenis PWI Kalteng atas nama Pandit – H. Noor Ivansyah, harus puas dengan kekalahannya melawan tim tenis Jawa Tengah dengan skor 5-8.
Baca Juga : Â Porwanas 2022 : Atletik, Sepakbola, Tenis Meja dan Billiard PWI Kalteng Pemusatan Latihan Serentak
‘’Meski kami dikalahkan pasangan tim tenis Jawa Tengah dengan skor 5-8, hasil akhir pertandingan ini tidak mempengaruhi tim tenis beregu PWI Kalteng untuk keluar sebagai juara grup Pool C dan melaju ke babak semifinal,’’ pungkasnya.[Red]
Discussion about this post