kaltengtoday.com, Palangka Raya – Hari Ulang Tahun (HUT) ke – 77 Tahun yang jatuh pada Tanggal 5 Oktober 2022 Tentara Nasional Indonesia (TNI) mendapat apresiasi dari Anggota DPD RI, Agustin Teras Narang.
Ia menyampaikan, TNI merupakan tentara rakyat, karena menurutnya semua bermula dari sejarah TNI yang lahir dari rakyat.
“Dalam usia ke 77 Tahun, semoga TNI semakin profesional, modern, kuat, serta tentu saja prajurit bertambah sejahtera,” ucap Teras kepada awak media, Kamis (6/10).
Mantan Gubernur Kalteng ini juga mengapresiasi pada seluruh prajurit TNI yang bertugas, khususnya di wilayah terluar, tertinggal, terdepan, serta di daerah rawan konflik.
Baca Juga : Â Pelayanan KB Terintegrasi TNI Manunggal Bangga Kencana di Pulpis
“Merekalah yang berkorban lebih dan jauh dari keluarga demi menjaga pertahanan Indonesia,” tegasnya.
Lebih lanjut, ia menambahkan untuk tidak lupa mengapresiasi seluruh prajurit TNI di mana pun berada, secara khusus di Bumi Tambun Bungai, yang di rasa memiliki semangat untuk berkontribusi bagi pembangunan.
“Selain itu, kemajuan bangsa dan negara, serta daerah kita di Kalteng yang merupakan Bumi Pancasila,” tukasnya. [Red]
Discussion about this post