kaltengtoday.com, – Palangka Raya, – Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda ke 93 Tahun, Anggota DPD RI, Agustin Teras Narang melaksanakan Reses Komisi I Dialog Kepemudaan di Daerah Pemilihan (Dapil) Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama Kelompok Cipayung Plus Kota Palangka Raya, bertempat di Gedung Christian Center, tepatnya di Jalan Diponegoro Kota Palangka Raya.
Teras Narang dalam penyampaiannya berpesan kepada para pemuda, terkhusus mahasiswa yang kini sedang aktif di sebagai pengurus maupun anggota di organisasi, agar dapat terlibat dalam pembangunan daerah.
Dalam kesempatan tersebut juga, dirinya mendengarkan secara langsung masukan dan saran dari para ketua – ketua Cipayung Plus Kota Palangka Raya di berbagai sektor persoalan, yang dirasa saat ini sedang melanda.
“Banyak yang harus kita benahi di daerah kita sekarang ini, seperti pendidikan, lingkungan, peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), teknologi, hingga yang lainnya. Agar kita mampu bersaing dimasa yang akan datang,” kata Teras Narang dalam kegiatan tersebut melalui Aplikasi Meeting Zoom, Kamis (28/10).
Dirinya mengingatkan untuk kaum muda, agar tidak segan – segan dalam mengkritisi pembangunan daerah, seperti pembangunan infrastruktur yang dianggap masih butuh pengembangan, sehingga masyarakat dapat menjalani aktivitas dengan baik.
“Saya secara pribadi mendukung penuh kegiatan Kelompok Cipayung Plus Palangka Raya. Maka dari itu, kita harus bersama – sama berkomitmen untuk memperhatikan pembangunan daerah kita secara berkelanjutan. Selain itu, kedepan kita harus terus berkolaborasi dalam kegiatan apapun,” ungkapnya.
Dilain pihak, Ketua Cabang Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Palangka Raya, Jhoni Sanjaya menyambut baik setiap masukan dan saran dari Mantan Gubernur Kalteng tersebut, sehingga dengan begitu diharapkan pula kerjasama yang baik tersebut dapat melahirkan berbagai perkembangan positif di Bumi Tambun Bungai.
“Banyak hal yang menjadi bahan diskusi kami bersama tadi, seperti bahaya narkoba yang sungguh mengancam perkembangan generasi kita,” tuturnya.
Selain itu, pemuda asal Kabupaten Kotawaringin Timur ini mengajak pemerintah daerah agar dapat saling merangkul dalam pembinaan generasi muda, mengingat Kelompok Cipayung Plus merupakan kelompok yang terus berkomitmen membina generasi muda atau mahasiswa.
“Kuncinya adalah kebersamaan atau dalam Bahasa Dayak Ngajunya adalah Handep Hapakat untuk membangun generasi kita yang berdaya saing,” tukasnya.
Baca juga :Â Ketua DPRD Harapkan Bersama Korem 102/ Panju Panjung Dapat Membangun Kalteng
Adapun Kelompok Cipayung Plus yang tergabung dalam kegiatan tersebut yakni, GMKI, HMI, PMKRI, GMNI, KMHDI, KAMMI, dan PMII di Kota Palangka Raya.
Baca juga :Â Teras Narang Minta Pemda Sinergi Jawab Tantangan Pangan Warga
Keterangan : Foto bersama Kelompok Cipayung Plus Kota Palangka Raya saat mengikuti Reses dan Dialog Kepemudaan Anggota DPD RI, Agustin Teras Narang.[Red]
Discussion about this post