kaltengtoday.com, Kasongan – Bupati Katingan Sakariyas menekankan, atas nama Pemerintah Kabupaten Katingan menyampaikan terimakasih kepada mahasiswa dan berbagai perguruan tinggi keagamaan yang melakukan kegiatan KKN di bumi Penyang Hinje Simpei
Apalagi, mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai universitas keagamaan yang melaksanakan kegiatan kuliah kerja nyata di Kabupaten Katingan. Para peserta ini berjumlah sebanyak 12 kelompok yang ditempatkan di tiga kecamatan.
” Mereka ditempatkan di Kecamatan Katingan Hilir, Tewang Sanggalang Garing dan Pulau Malan. KKN ini dilakukan selama kurang lebih satu bulan pada 11 desa yang ada di tiga kecamatan tersebut,” katanya, Kamis (13/7/2023).
Baca Juga : Â Wujudkan Program Kemandirian Desa Melalui KKN
Menurutnya, kegiatan KKN merupakan rangkaian kegiatan akademik kemahasiswaan untuk menerapkan berbagai disiplin ilmu atau interdisipliner yang diprogramkan oleh pihak perguruan tinggi. Maka, itu dilakukan dalam rangka ikut melakukan pengabdian kepada masyarakat.
” Selain itu, saya menyampaikan rasa terimakasih kepada pihak perguruan tinggi yang telah melakukan penerjunan mahasiswa guna melaksanakan KKN. Dengan hidup berdampingan secara harmonis di tengah berbagai keragaman atau pluralitas ini baik agama, suku, budaya, bahasa dan lainnya ” jelasnya.
Baca Juga : Â 1.999 Mahasiswa jadi Peserta KKN UPR Tahun 2023
Dalam pelaksanaan KKN di Kabupaten Katingan diyakini akan berdampak terhadap kuatnya saling menghargai dan menghormati antar sesama warga. Terutama umat beragama ini menjadi bentuk konkret kuatkan karakter Keindonesiaan.
” Adapun sejumlah universitas keagamaan yang melakukan program KKN nusantara moderasi beragama tersebut seperti Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga, Institut Agama Hindu Negeri (IAHN) Palangka Raya, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya dan Institut Agama Krsiten Negeri (IAKN) Palangka Raya,” Pungkasnya.  [Red]
Discussion about this post