Kaltengtoday.com, Tamiang Layang – Tak berada di kursi unsur pimpinan DPRD Kabupaten Barito Timur dari tahun 2029-2024, akhirnya Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Bartim berhasil juga menduduki posisi Wakil Ketua 1.
Adapun yang mendapat rekomendasi partai, adalah Mardianto SH. Ini adalah kali kedua Mardianto lelaki berkacamata tersebut, menjadi anggota dewan, setelah di periode 2019-2024.
Baca Juga : Â Ketua DPRD Seruyan: Sinergitas Semua Pihak Kunci Sukses Pembangunan Daerah
“Penetapan Saudara Mardianto, berdasarkan surat rekomendasi dari PDI-P yang merupakan partai pemenang kedua dalam Pemilu 2024. Dua hari sebelum penetapan, PDI-P pun sudah mengusulkan Saudara Mardianto untuk mengisi kursi Wakil Ketua 1,” ujar Ketua DPRD Bartim Nur Sulistio SPdI MAP kepada wartawan.
Seperti yang pernah dikatakannya sendiri pada Kaltengtoday.com, beberapa saat lalu, bahwa ketika itu, DPRD Bartim sedang menyiapkan unsur pimpinan definitif, dengan bersurat pada partai-partai terkait.
Dan setelah ditetapkan Nur Sulistio SPdI MAP (Partai Golkar) sebagai Ketua, dan Ir Eskop MAP (Partai Gerindra) sebagai Wakil Ketua 2, menyusul kemudian nama Mardianto SH sebagai Wakil Ketua 1.
Baca Juga : Â Erlin Hardi Hadiri Undangan Syukuran Ketua DPRD Kapuas
Ketika dihubungi melalui chat WhatsApp (WA) tadi (Sabtu 5/10/2024), Mardianto sendiri tak memberikan banyak komentar. Ia hanya mengaminkan harapan yang dipanjatkan. Termasuk memperjuangkan kontrak advertorial bagi media yang bermitra di DPRD Bartim, sebagaimana pernah diucapkannya saat ngobrol santai beberapa waktu lalu saat penerimaan pendaftaran calon Bupati-Wakil Bupati Bartim. [Red]
Discussion about this post